Munaslub Golkar, Idrus Marham: DPP akan Segera Laksanakan Munaslub

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Setelah menerima 31 dari 34 DPD I Golkar di kantor DPP Golkar Jakarta, Rabu (6/12), akhirnya Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar memutuskan untuk menggelar Munaslub unutk menentukan ketua umum baru pengganti Setya Novanto.
Plt Ketum Golkar Idrus Marham yang menerima langsung perwakilan DPD I Golkar tersebut menyatakan jumlah DPD I yang meminta Munaslub lebih dari 2/3 dari jumlah total DPD Golkar yang ada sehingga sesuai dengan mekanisme partai, DPP mengabulkannya.
Advertisement
"Ketua DPD Partai Golkar se-Indonesia yang hadir ada 31 dari 34 menyampaikan aspirasi mengusulkan agar diadakan Munaslub partai Golkar," kata Idrus di kantor DPP Golkar Jalan Anggrek Neli Murni, Jakarta Barat, Rabu (6/12).
DPP Golkar, tambahnya, akan memanfaatkan waktu yang ada menindaklanjuti permintaan 31 DPD I untuk segera melaksanakan Munaslub. "Ditindaklanjuti oleh DPP dalam jangka waktu yang tidak terlalu lama," katanya.
Idrus juga menyatakan bahwa Munaslub tidak akan terganggu dengan proses hukum yang sedang dijalani Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto terkait status tersangkanya dalam kasus korupsi e-KTP. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Sholihin Nur |
Sumber | : TIMES Indonesia |