Salim H Baculu Terpilih Aklamasi Jadi Ketua DPW Partai Berkarya Sulteng

TIMESINDONESIA, PALU – Salim H Baculu terpilih menjadi Ketua DPW Partai Berkarya (Beringin Karya) Sulawesi Tengah (Sulteng) periode 2020-2025. Salim terpilih menjadi Ketua Berkarya Sulteng secara aklamasi.
"Alhamdulillah saya terpilih menjadi Ketua DPW Berkarya Sulteng secara aklamasi di Muswil hari ini untuk menahkodai Berkarya di Sulteng ke depan," kata Salim H Baculu usai mengikuti muswil Partai Berkarya di Palu, Senin, (10/8/2020).
Advertisement
Rapat pemilihan Ketua DPW Berkarya Sulteng digelar hari ini, di salah satu restoran di Kota Palu, Senin, (10/8/2020).
Salim menegaskan bahwa partai pohon beringin itu milik semua kader Berkarya. Untuk itu terpilihnya sebagai Ketua DPW Berkarya Sulteng dirinya akan melakukan konsolidasi kemudian membenahi hal-hal yang belum terlaksana.
" Partai Berkarya sebelumnya belum ada pengurus definitif di Provinsi. Namun setelah muswil ini pengurus definitif baru dibentuk setelah melaksanakan musda di kabupaten-kabupaten," ungkapnya.
Ketika ditanya sikap Berkarya terkait agenda Pilkada Serentak 2020 mendatang, Salim menargetkan pasangan kepala daerah yang di usung Berkarya bisa terpilih.
"Insya Allah pada Pilkada serentak 2020 ini,, kami akan mengusung calon-calon yang energik. Sudah ada nama yang muncul namun itu tetap kita bicarakan dalam forum rapat bersama ditingkat DPW, DPD dan DPC dan meminta petunjuk dari DPP," terangnya.
Menurutnya, sikap Berkarya akan mengusung siapa pada Pilkada 2020 di Sulteng akan terjawab usai melakukan rakernas di Surabaya pada tanggal 14-16 Juli.
"Dari hasil rakernas di Surabaya itu baru bisa diketahui kemana arah dukungan Partai Berkarya," jelasnya.
Sebelumnya, Partai Berkarya Sulteng melaksanakan musyawarah wilayah (muswil) meninindaklanjuti hasil musyawarah nasional luar biasa (munaslub) Partai Berkarya tanggal 11-12 Juli 2020 di Jakarta. Dalam Muswil Partai Berkarya ini, Salim Bakulu menjadi Ketua DPW Partai Berkarya Sulawesi Tengah (Sulteng) periode 2020-2025. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Sholihin Nur |