Politik Pilkada Serentak 2020

Dua Pekan Lagi Coblosan, Bala Bhineka Gencarkan Kampanye Eri Cahyadi-Armuji

Kamis, 26 November 2020 - 16:30 | 44.33k
Relawan Bala Bhineka memperagakan proses memilih pasangan calon nomor urut 1, Eri Cahyadi-Armuji untuk 9 Desember mendatang. (FOTO: Ammar Ramzi/TIMES Indonesia)
Relawan Bala Bhineka memperagakan proses memilih pasangan calon nomor urut 1, Eri Cahyadi-Armuji untuk 9 Desember mendatang. (FOTO: Ammar Ramzi/TIMES Indonesia)
FOKUS

Pilkada Serentak 2020

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Terhitung dua pekan lagi jelang hari pencoblosan Pilkada 2020. Bala Bhineka Surabaya semakin gencar mengadakan kampanye untuk paslon nomor 1, Eri Cahyadi-Armuji.

Rabu (25/11/2020) malam, warga Kelurahan Putat Gede, Kecamatan Sukomanunggal tampak antusias dengan datangnya Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. Beberapa orang bahkan unjuk gigi dengan membawakan parikan (pantun) khas Surabaya.

Relawan Bala Bhineka 2

Sebelumnya, Bala Bhineka juga mengajak ibu-ibu setempat untuk senam aerobik agar tetap fit di tengah pandemi Covid-19.

Eri Cahyadi dalam sambutannya mengungkapkan rasa terimakasih kepada Bala Bhineka dan warga setempat khususnya para ibu yang begitu kompak meneriakkan yel-yel dukungan.

"InsyaAllah nek sing nyambut (jika yang menyambut) dan didoakan ibu-ibu akan diijabah. Sebab di dunia ini, hanya ibu pertiwi tidak ada bapak pertiwi, ada pula ibu kota bukan bapak kota, dan yang paling penting surga ada di telapak kaki ibu. Maka dari itu saya ucapkan terimakasih atas doanya," kata Eri

Berikutnya Eri memaparkan beberapa program pembangunannya jika ia terpilih menjadi Wali Kota Surabaya, diantaranya adalah pemberian beasiswa untuk siswa SMA yang bapak/ibunya ber-KTP Surabaya.

"Jadi walau pun SMA ada diranah Pemprov Jatim, untuk warga Surabaya kami bertekad memberikan beasiswa. Begitu pula dengan jaminan kesehatan BPJS. Jika bapak-ibu sakit jangan khawatir, nggak usah bayar. Pemkot yang urus," ungkapnya.

Relawan Bala Bhineka 3

Lebih lanjut, Eri merancang agar nantinya Balai RW dapat benar-benar bermanfaat untuk warga sekitar, salah satunya adalah menjadi sentra belajar di luar sekolah.

"Balai RW akan kami pasang wifi dan kami sediakan guru les tambahan mata pelajaran untuk anak-anak kita. Aset pemkot yang ada semua harus dikembangkan untuk kemakmuran masyrakat kota Surabaya," paparnya.

Begitu pula untuk sektor UMKM, Eri menekankan agar nantinya jika instansi pemerintahan kedatangan tamu atau rapat maka wajib hukumnya untuk menyediakan kebutuhannya dari UMKM milik warga.

"Tahun depan, pendapatan keluarga di Surabaya saya pastikan minimal harus sesuai UMKM," tegasnya.

"Caranya untuk memastikan hal tersebut terjadi, 40 persen pegawai dari suatu usaha, seperti mall, hotel, dan sebagainya harus masyarakat Surabaya," tambahnya.

Maka dari itu, kata Eri, Ketua RT setempat harus aware (peduli) jika ada warganya yang belum kerja Pemkot akan mengusahakannya. 

"Agar Ketua RT semangat, nanti akan kami naikkan insentifnya. Dari 500 ribu ke satu juta rupiah. Ini untuk membuat kinerjanya lebih maksimal," tuturnya.

Di akhir kampanye bersama Bala Bhineka ini, Eri Cahyadi berpesan agar masyarakat Surabaya tidak tergiur dengan politik suap. "Suara rakyat adalah suara tuhan yang tidak bisa dibeli dengan apapun. Apalagi dengan beras maupun sarung. Maka jika ada, ambil saja beras dan sarungnya tapi jangan pilih orangnya," ujarnya.

Wakil Ketua Bala Bhineka Surabaya Firosya Shalati, mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus menyosialisasikan paslon nomor 1, Eri Cahyadi-Armuji. "Sehingga pada hari pencoblosan  9 Desember nanti kita wujudkan bersama kemenangan Erji," katanya.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES