Politik

Setelah Dipecat Partai Demokrat, Begini Reaksi Marzuki Alie

Sabtu, 27 Februari 2021 - 13:53 | 32.94k
Marzuki Alie. Saat ini ia sudah sah dipecat dari partai Demokrat. (FOTO: detik.com)
Marzuki Alie. Saat ini ia sudah sah dipecat dari partai Demokrat. (FOTO: detik.com)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Karena dinilai telah ikut dalam agenda kudeta, Partai Demokrat akhirnya memutuskan memecat Marzuki Alie sebagai kader. Alih-alih menyesali, Marzuki justru mengaku bangga dengan pemecatannya itu.

"Saya bangga dipecat oleh orang-orang yang nggak beres, para perampok partai, para tukang palak, nggak malu saya (dipecat)," kata Marzuki.

Advertisement

Mantan Sekjen PD itu juga mengklaim memiliki bukti perihal permintaan ke DPD-DPD Demokrat. Marzuki menyebut DPD-DPD Demokrat dimintai uang yang jumlahnya bervariasi.

"Mau dibuktikan? Banyak saya ada rekaman orang-orang lapor. Ada (yang diminta) Rp 500 juta, ada Rp 250 juta. Nanti malu dia (SBY)," jelas Marzuki.

Marzuki Alie mengaku akan membawa pemecatannya ke ranah hukum. Bahkan dia juga berencana melaporkan orang-orang yang memfitnahnya terlibat isu kudeta, salah satunya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Kita pasti tegakkan. Artinya kita dari sisi itu, yang harusnya dipecat itu dia (SBY). Kita akan lakukan itu (upaya hukum). Nggak mungkin nggak lah. Kita tunggu SK-nya. Kalau nggak ada SK-nya, bohong aja," terang Marzuki.

"Itu satu, yang memfitnah saya akan laporkan. Yang memfitnah kan termasuk Agus (AHY). Sudah ada indikasinya 6 tahun, sudah tidak aktif. Tinggal mengumpulkan aja kok, jejak digitalnya banyak kok," lanjutnya.

Kepala Barkomstra DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menyampaikan, Marzuki Alie dipecat karena dinilai telah melakukan pelanggaran kode etik dan AD/ART partai terkait ucapan dan tingkah lakunya terkait kebencian dan permusuhan kepada partai.

"DPP Partai Demokrat juga memberikan sanksi pemberhentian tetap dengan tidak hormat sebagai anggota Partai Demokrat kepada Marzuki Alie karena terbukti melakukan pelanggaran etika Partai Demokrat, sebagaimana rekomendasi Dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat," katanya.

Diketahui, selain Marzuki Alie pemberhentian tetap dengan tidak hormat sebagai anggota Partai Demokrat juga dilakukan pada nama-nama berikut: Darmizal, Yus Sudarso, Tri Yulianto, Jhoni Allen Marbun, Syofwatillah Mohzaib dan Ahmad Yahya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES