Mengenal Bima Rafsanjani Rafid, Caleg Termuda Se Indonesia Asal Banyuwangi

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Nama Bima Rafsanjani Rafid, belakangan mencuat dalam barisan kandidat peserta Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024. Dia adalah Calon Legislatif (Caleg) DPRD provinsi dari Partai Gerindra untuk wilayah Daerah Pemilihan (Dapil) IV Jawa Timur, meliputi Kabupaten Banyuwangi, Situbondo dan Bondowoso.
Dan usut punya usut, putra daerah Banyuwangi, tersebut merupakan Caleg termuda Se Indonesia. Di tahun 2023 ini, tercatat Bima Rafsanjani Rafid masih berumur 21 tahun. Usia yang masih sangat muda.
Advertisement
Pertanyaanya, siapa Bima Rafsanjani Rafid? Bima, sapaan akrabnya, adalah buah hati dari anggota Komisi V DPR RI, Ir Sumail Abdullah. Seorang politisi Partai Gerindra asli Wongsorejo, Banyuwangi.
Namun jangan salah, keputusan Bima Rafsanjani Rafid untuk maju dalam kontestasi politik 5 tahunan bukan karena sang bapak. Meskipun dia mengakui ketertarikan terhadap dunia politik berawal dari seringnya mengikuti kegiatan Sumail ketika turun menyapa dan menyerap aspirasi masyarakat.
“Malihat itu (Kegiatan Sumail Abdullah), saya merasakan bahwa hidup lebih berarti, karena bisa memberi manfaat. Bisa mengabdikan diri untuk memperjuangkan harapan masyarakat,” kata Bima, Sabtu (30/9/2023).
Bima Rafsanjani Rafid, Caleg termuda Se Indonesia asal Banyuwangi, bersama sang ayah, anggota Komisi V DPR RI, Ir Sumail Abdullah. (Foto : Syamsul Arifin/TIMES Indonesia)
Dari situ, jiwa alumni Pondok Pesantren (Ponpes) Suryalaya Abah Anom, Tasikmalaya, Jawa Barat, terus tergerak. Lambat laun, tekad pun semakin bulat. Hingga akhirnya, pemuda yang kini masih duduk dibangku kuliah di Universitas Brawijaya (UB) Malang, jurusan Sosiologi Politik angkatan tahun 2020, ini memutuskan maju Nyaleg lewat Partai Gerindra.
“Saya memilih dan mantab menjadi Caleg Partai Gerindra karena terinspirasi oleh sikap dan kebijaksanaan Ketua Umum Partai Gerindra, Bapak Prabowo Subianto,” cetus Bima Rafsanjani Rafid.
“Beliau memiliki jiwa nasionalis yang kuat, amanah dan rela berjuang untuk rakyat,” imbuhnya.
Namun, meski masih berusia belia, Bima Rafsanjani Rafid memiliki pengalaman serta semangat kuat untuk mengabdikan diri kepada masyarakat. Semua itu banyak dia dapatkan dari wejangan serta seringnya ikut kegiatan sang ayah, anggota Komisi V DPR RI, Sumail Abdullah. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Rizal Dani |