Kualitas Ganjar dan Mahfud Akan Dongkrak Suara PDIP di Jabar

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Usai pasangan Capres dan Cawapres Ganjar – Mahfud resmi mendaftar di KPU kemarin (19/10), DPD PDI Perjuangan Jabar sat set intruksikan kader partainya untuk susun strategi dan action memenangkan Ganjar – Mahfud di Jabar. Bahkan, DPD PDI Perjuangan optimis karena kualitas Ganjar dan Mahfud akan dongkrak kemenangan di Jabar.
Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ketut Sustiawan, tegaskan seluruh kader partai di Jawa Barat harus gaspol berjuang keras demi memenangkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden, Ganjar Pranowo - Mahfud MD.
Advertisement
Ketut menjelaskan bahwa seluruh anggota partai di Jawa Barat akan bekerja sama dan berkolaborasi dengan maksimal dengan berbagai pihak baik relawan dan simpatisan demi memastikan kemenangan pasangan Ganjar - Mahfud dalam pemilu mendatang. Mereka siap berkomitmen untuk memenangkan pasangan ini dan membawa visi Indonesia maju dan unggul ke depan.
Ketut Sustiawan juga memperlihatkan keyakinannya bahwa Ganjar Pranowo - Mahfud MD memiliki potensi yang besar untuk mendapatkan simpati dan dukungan dari masyarakat Indonesia, utamanya di Jabar.
Menurutnya, Mahfud MD adalah seorang yang memiliki banyak pengalaman dalam dunia politik, memiliki kapasitas yang mumpuni, dan juga dipercaya memiliki integritas yang tinggi. Oleh karena itu, ia sangat cocok untuk mendampingi Ganjar Pranowo dalam perjalanan menuju Pilpres.
"Kami dengan tegas menyatakan bahwa Jawa Barat siap untuk memenangkan Ganjar - Mahfud dalam upaya mewujudkan visi Indonesia yang maju dan unggul," ujar Ketut dengan penuh keyakinan.
Ketut yang juga calon legislator dari daerah pemilihan Jabar VIII yang meliputi Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, dan Indramayu menyampaikan komitmennya untuk bekerja keras dalam mewujudkan semua visi dan program yang diusung oleh pasangan Ganjar - Mahfud.
Dengan adanya dukungan yang kuat dari kader PDI Perjuangan Jawa Barat, harapannya adalah bahwa pasangan Ganjar - Mahfud mampu meraih sukses dalam kontestasi pemilihan presiden mendatang.
“ Kami berharap bahwa dengan kekuatan partai serta pengalaman dan kapasitas baik dari pasangan ini, Indonesia dapat menghadapi masa depan yang lebih baik dan menuju ke arah kemajuan yang lebih pesat dan berkelanjutan,” pungkas Ketut. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Sudarmadji |
Publisher | : Rizal Dani |