Positive News from Indonesia

Kapolres Banggai AKBP Putu Binangkari: Sosok Pemimpin yang Ramah, Santun, dan Senang Berbagi

Rabu, 24 Juli 2024 - 09:08 | 31.41k
AKBP Putu Hendra Binangkari (kanan) dan AKBP Ade Nuramdani saat sertijab Kapolres Banggai. (Foto: Ifa Latowa/TIMES Indonesia)
AKBP Putu Hendra Binangkari (kanan) dan AKBP Ade Nuramdani saat sertijab Kapolres Banggai. (Foto: Ifa Latowa/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANGGAI – Ramah, santun, humble, dan suka berbagi. Itulah gambaran Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Putu Hendra Binangkari. Ia baru saja resmi menjabat sebagai Kapolres Banggai menggantikan AKBP Ade Nuramdani yang dimutasi sebagai Wakil Direktur Reserse dan Kriminal Khusus Polda Sulteng.

Putu Hendra Binangkari, yang akrab disapa oleh anggota polisi dan masyarakat dengan sebutan AKBP Putu, telah lama dikenal sebagai perwira polisi yang berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya. 

Advertisement

Ia dikenal sebagai sosok yang selalu mendengarkan dan peduli terhadap permasalahan yang dihadapi oleh bawahannya maupun masyarakat.

Menyusul penunjukkan dirinya sebagai Kapolres Banggai, warga sekitar pun antusias menyambut kepemimpinan baru tersebut. 

Mereka percaya bahwa dengan kepribadian ramah, rendah hati, dan suka berbagi yang dimiliki oleh AKBP Putu, akan membawa suasana kebersamaan yang harmonis antara kepolisian dan masyarakat.

"Kami sangat senang memiliki Kapolres seperti AKBP Putu. Beliau sangat ramah. Saya memang belum lama mengenal dia, tapi kesan pertama saat bertemu dirinya dia sangat ramah," ujar salah seorang tokoh masyarakat setempat.

Sebelum menjabat Kapolres Banggai, Putu juga pernah bertugas di Kota Palu. Di Kota Palu Putu Binangkari dikenal sangat akrab dengan awak media. 

Hal itu diungkapkan oleh wartawan TV One Abdee Mari. Menurutnya Putu Binangkari yang mereka kenal adalah sosok yang baik hati, ramah, suka membantu, dan rendah hati. Tidak hanya itu, Putu juga dikenal santun dan selalu peduli dengan orang lain. 

"Kesederhanaan, kepedulian dan keramahan Putu membuatnya dicintai banyak orang di sekitarnya," ucapnya. 

Hal yang sama juga diungkapkan Arsharfin Muhammad wartawan NET TV. Menurutnya, Putu adalah contoh pejabat yang selalu peduli dan ramah kepada siapa pun. 

"Dia sangat baik kepada semua orang. Termasuk kami wartawan di Palu. Perilakunya yang santun membuatnya disukai banyak orang," tambah Arsharfin.

Dalam menghadapi tugas barunya sebagai Kapolres Banggai, Kombes Putu menyatakan komitmennya untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta meningkatkan pelayanan kepada seluruh lapisan masyarakat. 

Ia juga berjanji untuk selalu bersinergi dengan semua pihak guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Banggai.

"Setelah serah terima jabatan kita mulai dengan novelty berkelanjutan, di mana program kapolres sebelumnya akan terus berlanjut dan novelty kemasyarakatan akan kita galangkan," ujar Putu.

Tujuannya agar program pemerintah terus berjalan dengan baik untuk memajukan masyarakat secara keseluruhan.

Terkait program sebelumnya, ayah tiga orang anak itu mengatakan, akan melakukan koordinasi dengan rekan-rekan Muspida.

Perjalanan Karir AKBP Putu Hendra Binangkari 

Putu Hendra Binangkari, seorang perwira Polri kelahiran Palu, 5 Juli 1983, merupakan lulusan Akpol 2005 Ia berpengamalan dalam bidang reserse. 

AKBP Putu Hendra ini pernah menjabat sebagai KBO Reskrim Polres Maluku Tengah, lalu pindah dan menjabat sebagai Kapolsek Piru Polres Seram Bagian Barat di Maluku Tengah, kemudian dimutasi lagi sebagai Kapolsek Banda Neira di Maluku Tengah.

Setelah lama bertugas di Maluku, dia dimutasi ke Palu sebagai Kasat Narkoba Polres Palu, selanjutnya digeser lagi sebagai Kasat Reskrim Polres Palu, kemudian menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Palu dan Kabag Ops Polres Palu.

Ia pernah menjabat sebagai Kasubbid Paminal Polda Sulteng, seterusnya sebagai Koorspripim Polda Sulteng, Kasubbid Paminal Bidpropam Polda Sulteng, lalu dipindahkan ke Poso sebagai Wakapolres.

Setelah menjabat beberapa jabatan penting di Polda Sulteng AKBP Putu Hendra Binangkari dimutasi menjadi Pamen Polda Nusa Tenggara Timur. Di Polda NTT, dia menjabat Kasubdit II Ditreskrimum, kemidian Kasubbid Provos Bidpropam dan selanjutnya dilantik lagi sebagai Kasubbid Paminal Bidpropam Polda NTT.

Setelah berbagai penugasan di berbagai daerah, Putu Hendra kembali ke Sulteng sekarang menjabat sebagai Kapolres Banggai. 

Selama karirnya, Putu Hendra terlibat dalam berbagai operasi, termasuk Operasi Bhakti Sosial Tsunami Aceh, Operasi Dharma Nusa Maluku, Operasi Camar Maleo Poso, Operasi Tinombala, dan Operasi Madago Raya Poso. 

Puncaknya, Putu Hendra dipercaya sebagai Satgaspus Pengamanan Capres/Cawapres pada Pilpres 2024 dan menjadi pengawal capres Anies Rasyid Baswedan.

Selain alumni AKPOL, AKBP Putu Hendra Binangkari juga menyelesaikan kuliahnya di PTIK tahun 2010, dan Sespimmen 2021.

Dengan kepribadian yang dimiliki dan komitmen yang kuat dalam pelayanan publik, AKBP Putu Hendra Binangkari diyakini mampu membawa perubahan positif dan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat di Banggai. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Khoirul Anwar
Publisher : Rifky Rezfany

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES