Peristiwa Daerah

Pabrik Gula Glenmore Bantah Sengaja Buang Limbah ke Sungai

Rabu, 19 September 2018 - 16:32 | 301.18k
Air sungai yang tercemar limbah Pabrik Gula Glenmore, Banyuwangi. (FOTO: Syamsul Arifin/TIMES Indonesia)
Air sungai yang tercemar limbah Pabrik Gula Glenmore, Banyuwangi. (FOTO: Syamsul Arifin/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Manajemen Industri Gula Glenmore (IGG) membantah sengaja membuang limbah ke sungai.

"Bukan dibuang, ini pas ambrol," kata Humas IGG, Sugiyanto, Rabu (19/8/2018).

Advertisement

Meski pihak Pabrik Gula Glenmore, Banyuwangi, Jawa Timur, mengelak, kondisi di lapangan justru bertolak belakang. Kondisi aliran sungai jalur pembuangan limbah justru makin memprihatinkan.

Dibanding sebelumnya, warna air makin keruh. Berwarna biru kehitaman. Bau tebu juga cukup menyengat.

Keterangan masyarakat, limbah BUMN pabrik gula terbesar di Asia Tenggara ini sudah lama mencemari air sungai. Namun tetap saja melenggang seperti tak tersentuh aturan."Ya sangat disayangkan, IGG kan BUMN milik pemerintah, seharusnya bisa memberi contoh, bukan malah menjadi pelaku pencemaran lingkungan," ungkap Ketua Ormas Otoritas Putra Glenmore (OPG), Rifki Alamudi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES