Foto

Mulai Mahasiswa Hingga Santri Ikut Program Mudik Bareng Pemprov Jatim 2019

Rabu, 29 Mei 2019 - 21:03 | 127.27k

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melepas program mudik bareng Pemerintah Provinsi Jatim di Terminal Gapura Surya Nusantara (GSN) Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.

Dalam kesempatan tersebut, Pemprov Jatim membuka enam jalur laut. Yakni Surabaya-Maselembu, Surabaya-Bawean, Gresik, Kalianget-Kangean, Situbondo-Sapudi, dan Sapudi-Kangean.

Masing-masing jalur tersebut ada empat kali pelayaran. Program mudik Pemprov Jatim tahun 2019 diharapkan dapat membantu masyarakat yang ingin mudik untuk bertemu dengan keluarga tercinta.

Program mudik kali ini diikuti masyarakat dari berbagai latar belakang seperti mahasiswa, pekerja, dan ada juga para santri yang berasal dari pondok pesantren di wilayah Jawa Timur.

Adapun jumlah peserta program mudik bareng perdana Pemprov Jatim tahun 2019 ini diikuti sebanyak 460 penumpang dengan tujuan Surabaya-Maselembu dan diangkut KM Dharma Kartika 3. (*)


Fotografer : Adhitya Hendra
Editor : Faizal R Arief
Reaksi Anda
KOMENTAR

FOTO LAINNYA

KOPI TIMES