Foto

Menyusuri Kampung Pecinan Tambak Bayan

Senin, 17 Februari 2020 - 19:12 | 269.71k

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Kampung Tambak Bayan merupakan kampung pecinan yang terletak di Kota Surabaya. Hampir seluruh warganya beretnis Tionghoa. Tambak Bayan terdiri dari gang-gang sempit yang lebarnya kurang dari satu meter. 

Rumah-rumah sederhana dengan lebar tak lebih dari 4 meter berada di samping kiri dan kanan. 

Arsitektur lawas pun masih kental terasa dari masing-masing rumah. Di setiap sudut gang terdapat ornamen-ornamen yang kental akan kebudayaan etnis Tionghoa. Seperti lukisan-lukisan disetiap tembok gang yang menggambarkan akan nuansa negeri tirai bambu. 

Memiliki corak berwarna merah yang identik dari negeri china, ornamen-ornamen seperti lampion juga masih digantung dibeberapa titik, serta bingkai-bingkai dari leluhur mereka juga masih terpajang rapi disetiap rumah masing-masing. 

Warga Tionghoa yang telah mendiami kawasan Tambak Bayan mulai dari tahun 1930 ini, sebagian besar berprofesi sebagai tukang kayu.

Meski tinggal di lingkungan yang kecil, warga Tambak Bayan yang berjumlah tak sampai 100 Kepala Keluarga tersebut mampu menjaga kerukunan antar warganya. 

Sampai saat ini kawasan Tambak Bayan sudah menjadi destinasi wisata tersendiri bagi para pelancong yang mengunjungi Kota Pahlawan ini. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya bangunan peninggalan sejarah dan beberapa mural yang menghiasi kampungu pecinan tersebut. (*)


Fotografer : Candra Wijaya (MG-237)
Editor : Tria Adha
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Reaksi Anda
KOMENTAR

FOTO LAINNYA

KOPI TIMES