Peristiwa Daerah

Tahun 2018, Produksi Kopi Arabika di Bondowoso Naik Tiga Kali Lipat

Jumat, 01 Juni 2018 - 17:16 | 104.74k
Kopi Bondowoso. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia)
Kopi Bondowoso. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Tahun 2018, produksi kopi arabika di Kabupaten Bondowoso meningkat tiga kali lipat jika dibandingkan dengan tahun 2017.

"Tahun 2018, per hektar produksinya sampai 700 kilogram dalam bentuk green bean. Sedangkan tahun 2017, produksi kopi Arabika di Bondowoso per hektar hanya 200 kilogram," tutur Ketua Asosiasi Petani Kopi Indonesia (APEKI) Sumarhum, Jumat (1/6/2018).

Advertisement

Peningkatan produksi kopi Arabika di Bondowoso kata Sumarhum, dipengaruhi oleh faktor cuaca yang sangat mendukung. "Cuacanya cocok sekali untuk kopi Arabika. Sehingga bisa naik sampai tiga kali lipat," katanya. 

Berbanding terbalik dengan kopi Arabika, produksi kopi Robusta justru anjlok. Jika biasanya per hektar bisa menghasilkan 700 kilogram hingga 1 ton green bean, tahun ini produksi kopi Robusta per hektar hanya 200 kilogram. "Kebalikannya, Robusta justru tahun ini menurun drastis," ujar Sumarhum

Untuk kopi Arabika Bondowoso, Sumarhum menyebut harganya bervariasi dan bergantung pada kualitas. Kopi Arabika terbaik atau spesial dalam wujud green bean dihargai mulai Rp 80.000 sampai Rp 100.000 per kilogram. Sedangkan kopi Arabika kualitas biasa, dipatok dengan harga Rp 30.000 hingga Rp 40.000 per kilogram.

"Kalau Robusta spesial harganya mulai Rp 35.000 sampai Rp 40.000. Kopi Robusta kualitas biasa harganya Rp 25.000 sampai Rp 27.000 per kilogram," pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES