Peristiwa Daerah

Desa Lembor Juara Pertama Lomba Gotong Royong, Apa Keunggulannya?

Rabu, 25 Juli 2018 - 17:24 | 112.03k
Hasil pertanian dan peternakan Desa Lembor dipamerkan di puncak peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XV dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-46 di Desa Lembor, Rabu (25/7/2018). (FOTO: Ardiyanto/TIMES Indonesia)
Hasil pertanian dan peternakan Desa Lembor dipamerkan di puncak peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XV dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-46 di Desa Lembor, Rabu (25/7/2018). (FOTO: Ardiyanto/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, LAMONGANDesa Lembor, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, keluar sebagai juara pertama dalam lomba gotong royong tingkat Kabupaten Lamongan.

Lalu, apa istimewanya Desa Lembor? Desa yang berada di Pantai Utara (Pantura) Kabupaten Lamongan ini, memiliki berbagai macam potensi yang mampu dikembangkan oleh masyarakat Desa Lembor.

Advertisement

“Desa lembor ini memiliki Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) aktif membuka unit usaha,” kata Kepala Desa Lembor, M Naim, seusai puncak Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XV dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-46 di Desa Lembor, Rabu (25/7/2018).

Lembor-2.jpg

Naim pun membeberkan, berbagai BUMDes, mulai pasar desa, pengelolaan air minum, usaha penggemukan sapi, jasa persewaan alat pesta dan pemasaran industri kecil ada di desa ini. “Kita juga memiliki sarana produksi pertanian seperti agen hayati, kompos dan cabai varietas sundari,” ucap Naim.

Bahkan dikatakannya, di tahun 2018, Desa Lembor,menambah panjang daftar desa di Pantura Lamongan yang mengelola industri pariwisata sendiri.

“Kita mulai membuka unit usaha baru, pengelolaan pariwisata Gunung Suru setelah Lebaran kemarin,” tutur Naim menambahkan.

Sebelum Desa Lembor, di kawasan Pantura Lamongan sudah ada beberapa desa yang telah mengelola wisata seperti Desa Labuhan dengan Pantai Kutang dan Desa Sendangharjo yang mengelola Pohon Trinil.

Lembor-3.jpg

Selain penganugerahan Desa Lembor sebagai juara pertama dalam lomba gotong royong, di momen ini Bupati Lamongan bersama Ketua TP PKK Makhdumah, juga membagikan sejumlah bantuan untuk menunjang kemandiriam masyarakat desa, di antaranya berupa, 10 unit keramba tancap, 135 ribu ekor benih ikan lele dan 120 unit kolam terpal.

Lalu ada juga bantuan 20 paket GPS kepada 17 kelompok usaha bersama (KUB) perikanan tangkap dan 70 unit sarana tangkap tradisional untuk KUB Pinggir Kali.

Sementara kepada 11 kelompok usaha garam diberikan bantuan berupa rumah prisma garam dan bungker air. Untuk Karang Taruna diberikan bantuan sarana olahraga dan untuk ibu-ibu diberikan bantuan oven dan alat cetakan kue.

Dengan sejumlah inovasi usaha yang berkembang di desan ini, layak jika Desa Lembor, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur ini jadi salah satu desa juara di Kabupaten Lamongan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Lamongan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES