
TIMESINDONESIA, BATU – Tiga tim petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkot Batu. Kedatangan petugas menggunakan rompi KPK dan penutup muka ini dikawal oleh petugas Sabhara Polres Batu, Rabu (6/1/2021).
Mereka langsung menuju ke komplek perkantoran Blok A dan Blok B. Satu tim menuju ke kantor PUPR di lantai III Blok C, dua tim menuju ke kantor Dinas Pendidikan dan Dinas Pariwisata di lantai II Blok A.
Advertisement
Petugas Sabhara Polres Batu menjaga ketat tiga lokasi kantor ini. Mereka melarang wartawan yang akan mengambil gambar di lokasi.
"Mohon maaf mas, jangan ambil gambar ya," ujar salah seorang petugas. Suasana perkantoran seperti biasa, karena aktivitas perkantoran tetap normal.
Hanya saja wajah-wajah pegawai terlihat tegang dan terlihat kesibukan di beberapa ruangan saja.
Beragam dugaan muncul dibalik penggeledahan tersebut, ada yang menduga terkait dengan dugaan korupsi yang dilakukan oknum pejabat ada yang menduga terkait dugaan korupsi yang terjadi masing-masing lembaga.
Hingga saat ini belum ada penjelasan resmi terkait penggeledahan ini kepada media. Juru bicara KPK, Ali Fikri pun ketika dikonfirmasi masalah ini via WA belum memberikan jawaban. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ferry Agusta Satrio |
Publisher | : Sholihin Nur |