Peristiwa Daerah

Bupati Bandung Berharap Tak Ada Lagi Perpecahan di Pemuda Pancasila

Senin, 28 Juni 2021 - 13:27 | 129.19k
Bupati Bandung Dadang Supriatna usai membuka Muscablub PP Kab Bandung di Sutan Raja Soreang, Senin (28/6/21).(FOTO: Iwa/TIMES Indonesia)
Bupati Bandung Dadang Supriatna usai membuka Muscablub PP Kab Bandung di Sutan Raja Soreang, Senin (28/6/21).(FOTO: Iwa/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANDUNGBupati Bandung Dadang Supriatna menyerukan agar tidak ada lagi perpecahan di tubuh MPC Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Bandung. Bupati ingin PP Kabupaten Bandung bisa bersatu untuk ikut serta dalam pembangunan, khususnya di bidang kepemudaan.

"Saya berharap Muscablub PP Kabupaten Bandung ini bisa menghasilkan keputusan yang memuaskan bagi semua pihak, sehingga tidak ada lagi perpecahan. PP Kabupaten Bandung harus bersatu, bergabung kembali," ucap Kang DS, sapaan Dadang Supriatna, usai membuka Muscablub PP Kabupaten Bandung di Sutan Raja Soreang, Senin (28/6/21).

Advertisement

Kang DS juga berharap PP bisa jadi mitra strategis pemerintah dan berinovasi dalam pergerakan kepemudaan, dan eksistensinya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.

Pemuda-Pancasila.jpg

Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) MPC PP Kabupaten Bandung digelar sesuai dengan AD/ART PP, untuk mengisi kekosongan jabatan ketua. Muscablub diadakan setelah Ketua MPC PP Kabupaten Bandung sebelumnya, Dadang S Akbar meninggal dunia. Kemudian menyusul meninggal pula Ketua MPW PP Jawa Barat Tubagus Dasep, sehingga kepemimpinan MPC PP Kabupaten Bandung di-caretaker oleh Rio F Wilantara.

Pada kesempatan tersebut Kang DS juga kembali mengimbau agar ormas untuk tidak mengganggu investasi di Kabupaten Bandung. Ia berpesan agar investasi yang masuk ke Kabupaten Bandung untuk dipermudah perijinannya. Hal ini dalam rangka menciptakan iklim investasi yang kondusif, dalam upaya percepatan pertumbuhan ekonomi nasional (PEN).

"Saya titip kepada PP Kabupaten Bandung untuk tidak mengganggu investasi yang masuk ke Kabupaten Bandung. Mari kita kawal bersama-sama dengan masuknya investasi ke Kabupaten Bandung, untuk kemajuan dan percepatan pertumbuhan ekonomi," pesan Bupati Bandung.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES