Politik

Rayakan HUT ke-15, Ini Jejak Gerindra Kabupaten Probolinggo

Senin, 06 Februari 2023 - 13:10 | 97.91k
Kegiatan turba Gerindra Jatim ke Gerindra Kabupaten Probolinggo (Foto: Facebook Gerindra Probolinggo)
Kegiatan turba Gerindra Jatim ke Gerindra Kabupaten Probolinggo (Foto: Facebook Gerindra Probolinggo)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Hari ulang tahun atau HUT Partai Gerindra diperingati setiap 6 Februari. Usia ke-15 partai ini, diperingati sederhana. Pengurus dearah diminta turun ke masyarakat, termasuk DPC Partai Gerindra Kabupaten Probolinggo, Jatim.

Di daerah berpenduduk 1,15 juta jiwa berdasarkan sensus penduduk 2020 ini, Partai Gerindra menorehkan jejak cukup mentereng. Terutama dalam dua Pemilu terakhir.

Sebagai parpol yang baru didirikan Prabowo Subianto pada 2018, Partai Gerakan Indonesia Raya atau Gerindra baru tiga kali mengikuti Pemilu. Masing-masing pada 2009, 2014 dan 2019.

Di tahun pertama kepesertaannya dalam Pemilu 2009, Gerindra langsung memperoleh kursi di DPRD Kabupaten Probolinggo. Meski hanya satu kursi.

Lima tahun berikutnya, capaian Gerindra menyamai PPP, Golkar dan PDIP. Pada Pemilu 2014, Gerindra memperoleh lima kursi dari total 45 kursi di DPRD Kabupaten Probolinggo.

Kemudian pada Pemilu 2019, perolehan kursi Gerindra kembali naik menjadi 7 kursi, dari total 50 kursi di parlemen Probolinggo. Sama dengan perolehan kursi PKB, Golkar dan PPP.

Sebagai parpol yang tergolong baru dengan jejak cukup mentereng, Gerindra Kabupaten Probolinggo cukup diperhitungkan di daerah.

Dalam dua Pilkada Kabupaten Probolinggo, Gerindra konsisten mengusung pasangan Tantriana Sari dan Timbul Prihanjoko dengan akronim HATI. Yaitu pada Pilkada 2013 serta 2018.

Pada Pilkada 2013, pasangan ini menang atas dua pasangan lain. Yaitu pasangan Kusnadi dan Wahid Nurahman, serta pasangan Habib Salim Qurays dan Agus Setiawan.

Sementara pada Pilkada 2018, duet Tantriana Sari dan Timbul Prihanjoko menang atas duet Abdul Malik Haramain dan Muhammad Muzayyan.

Kini, menjelang Pilkada Kabupaten Probolinggo 2024, Gerindra sudah punya bakal calon sendiri: dr. Mohammad Haris Damanhuri, keluarga Ponpes Zainul Hasan Genggong, yang familiar dengan sapaan Gus Haris.

Dengan figur Gus Haris yang begitu familiar di kalangan masyarakat, Gerindra Kabupaten Probolinggo berharap dapat melanjutkan jejak positif dalam dua pemilu terakhir.

Paling tidak, Gerindra Kabupaten Probolinggo memerlukan sembilan kursi di DPRD setempat agar dapat mengusung kader sendiri, yakni Gus Haris dalam Pilkada 2024. Dengan sembilan kursi, Gerindra tak harus berkoalisi dengan parpol lain dalam pesta demokrasi lima tahunan tersebut. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Muhammad Iqbal
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES