Entertainment

The Death of Robin Hood Siap Digarap, Hugh Jackman Bintangnya

Senin, 27 Mei 2024 - 11:33 | 19.01k
Hugh Jackman akan berperan sebagai Robin Hood. (Foto: Getty Images)
Hugh Jackman akan berperan sebagai Robin Hood. (Foto: Getty Images)

TIMESINDONESIA, JAKARTAHugh Jackman dipastikan akan memerankan Robin Hood dalam film The Death of Robin Hood. Film itu bakal diproduksi oleh A24 Films. 

Dikutip dari Deadline, selain Hugh Jackman, artis Jodie Comer juga akan bergabung. Nantinya Michael Sarnoski akan bertindak sebagai sutradara. 

Sarnoski membocorkan, The Death of Robin Hood akan bercerita tentang 'pahlawan' Robin Hood yang terluka parah. Dia kemudian dirawat oleh seorang gadis. Ia pun mendapat kesempatan untuk menebus kesalahannya. 

Sebelumnya Robin Hood sudah kerap diangkat menjadi film dengan kisah dan versi yang berbeda-beda. Seperti Robin Hood (2018), Robin Hood: Men in Tights dan Robin Hood: Prince of Thieves (1991) hingga yang terlawas ada The Adventures of Robin Hood (1938). Sayangnya belum ada film Robin Hood yang benar-benar sukses. 

Michael Sarnoski, berharap project terbarunya ini dapat sukses dan kembali mengangkat kejayaan tokoh Robin Hood. 

Siapa Robin Hood?

Robin Hood merupakan karakter yang dikisahkan secara turun temurun di Inggris. Tidak diketahui secara pasti keberadannya nyata atau fiksi belaka. 

Namun beberapa sejarawan menyebutkan Robih Hood adalah karakter nyata. Sebagian ahli menyebut dia adalah pahlawan, namun banyak juga yang menuding Robin Hood adalah perampok. 

Memang sih, pada kisah tutur yang beredar, Robin Hood adalah pemimpin para perampok yang tinggal di hutan Sherwood. Namun hasil rampasannya dibagikan pada orang miskin. Disitulah, ada yang yang menilai Robin Hood adalah pahlawan, tapi bagi korban perampokan Robin adalah pencuri yang patut diburu dan dipenjarakan. 

Aksi Robin Hood itu membuat kalang kabut Sheriff Nottingham dan anak buahnya. 

Robin Hood melakukan aksinya tersebut bukan tanpa alasan. Pada sekita tahun 1200-an di Inggris memang tangah kacau dengan ketidakpuasan hukum agraria. Karena itu muncul pemberontak anti kemapanan. 

Dikutip dari National Geographic, Robin Hood tertulis dalam referensi tertua daftar pengadilan tahun 1226 di Yorkshire Inggris. Dalam daftar buronan itu namanya tertulis William Reobehod. 

Kemudian di Northamptonshire di tahun 1354, ada catatatan yang tertulis Robin Hood sedang menunggu persidangan. 

Para sejarawan berpendapat catatan hukum Inggris menunjukkan bahwa, sejak abad ke-13, 'Robehod', 'Rabuhod' dan variasi lainnya telah menjadi julukan umum bagi para penjahat.

Sedangkan Historic UK menuliskan referensi sastra pertama yang diketahui tentang Robin Hood dan anak buahnya adalah pada tahun 1377. British Museum mempunyai manuskrip Sloane, sebuah catatan kehidupan Robin yang menyebutkan ia dilahirkan sekitar tahun 1160 di Lockersley, South Yorkshire. 

Penulis sejarah lain meyakini Robin Hood adalah seorang pria Wakefield dan mengambil bagian dalam pemberontakan Thomas dari Lancaster pada tahun 1322. Satu fakta yang pasti adalah bahwa dia adalah seorang pria dari North Country, yang tinggal sebagai penjahat di Hutan Sherwood dan tempat perlindungannya pantai di Robin Hood's Bay, Yorkshire.

Secara umum, banyak warga Inggris percaya bahwa Robin Hood memang karakter nyata. Seorang perampok baik hati yang jago menggunakan panah dan pedang. Hugh Jackman kini bersiap berlatih panah untuk memerankan Robin Hood dalam film The Death of Robin Hood. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES