Timnas Indonesia Siap Hadapi Bahrain, Kluivert Pertimbangkan Rotasi Pemain

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Timnas Indonesia bersiap menghadapi Bahrain dalam laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (25/3/2025).
Pelatih Patrick Kluivert membuka peluang melakukan rotasi pemain untuk meningkatkan performa tim setelah kekalahan telak dari Australia.
Advertisement
"Selalu ada peluang untuk itu (rotasi pemain), tentu saja. Namun yang terpenting sekarang adalah fokus pada kebugaran dan kesiapan tim," kata Kluivert.
Pada laga debutnya sebagai pelatih Timnas Indonesia, Kluivert menyaksikan tim asuhannya takluk 1-5 dari Australia, Kamis (20/3).
Meski begitu, skuad Garuda sempat tampil agresif dengan permainan menyerang di awal pertandingan. Meski strategi tersebut belum membuahkan hasil maksimal, Kluivert tidak menutup kemungkinan akan kembali menerapkannya saat menghadapi Bahrain.
“Hal terpenting adalah mendapatkan hasil bagus, dan tentu saja kami berusaha mengincar kemenangan. Mungkin kami akan menekan sejak awal,” ujar pelatih asal Belanda itu.
Timnas Indonesia sebelumnya pernah bertemu Bahrain pada Oktober 2024. Dalam laga tersebut, Indonesia harus puas dengan hasil imbang 2-2 setelah Bahrain menyamakan kedudukan di menit ke-90+9.
Keputusan wasit Ahmed Al Kaf kala itu sempat menuai kontroversi karena dianggap memberikan tambahan waktu terlalu panjang.
Bek Timnas Indonesia, Rizky Ridho, menegaskan bahwa timnya kini fokus penuh menghadapi Bahrain dan tidak ingin larut dalam kekecewaan setelah kalah dari Australia.
"Setelah kekalahan itu tentu kami kecewa. Tapi kami harus segera bangkit karena ada laga penting di depan mata, dan kami bermain di kandang. Insya Allah, kami harus meraih kemenangan," kata bek Persija Jakarta tersebut.
Ridho juga menegaskan bahwa pemilihan pemain sepenuhnya menjadi wewenang pelatih Kluivert.
"Siapa pun yang dimainkan, baik starter maupun pengganti, akan memberikan yang terbaik. Jadi tidak perlu membanding-bandingkan," tambahnya.
Dalam laga kontra Australia, Ridho masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-66 menggantikan Sandy Walsh yang mengalami cedera.
Kehadirannya membantu lini belakang Indonesia tampil lebih stabil bersama Jay Idzes dan Calvin Verdonk. Sebelumnya, Kluivert memasang trio Mees Hilgers, Idzes, dan Verdonk di lini pertahanan.
Saat ini, Indonesia berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup C dengan enam poin, jumlah yang sama dengan Bahrain dan China.
Peluang untuk melaju ke putaran keempat kualifikasi masih terbuka, tetapi kemenangan atas Bahrain menjadi kunci agar Indonesia tetap dalam persaingan menuju Piala Dunia 2026.
Pertandingan melawan Bahrain nanti akan dipimpin oleh wasit asal Tajikistan, Sadullo Gulmurodi. Ridho enggan mengomentari kepemimpinan wasit dan memilih fokus pada persiapan tim.
“Kami tidak bisa mengontrol keputusan wasit, yang bisa kami lakukan adalah mempersiapkan diri sebaik mungkin dan memenangkan pertandingan,” ucapnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Rizal Dani |