Siswa SMAN 1 Ngadirojo Pacitan Juara 1 Lomba Tourism Creative 2025 Cabang Solo Song

TIMESINDONESIA, PACITAN – Prestasi membanggakan kembali diraih oleh siswa Pacitan di kancah nasional. Diva Meyta Priliana, siswi SMAN 1 Ngadirojo, berhasil meraih juara 1 dalam ajang Tourism Creative 2025 cabang Solo Song.
Kompetisi bergengsi ini diselenggarakan oleh Departemen Senor dan Kominfo, bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Pariwisata (HIMAPAR) Universitas Riau (UNRI).
Advertisement
Ajang Tourism Creative merupakan wadah bagi masyarakat, khususnya generasi muda, untuk menyalurkan kreativitas di bidang pariwisata. Mengusung tema "Show Your Creativity to Shine", lomba ini bertujuan untuk mendorong peserta agar semakin mengasah bakat yang mereka miliki.
Salah satu cabang yang paling diminati adalah Solo Song, yang terbuka untuk peserta dari berbagai latar belakang, termasuk mahasiswa dan pelajar.
Diva Meyta Priliana, yang tampil sebagai finalis dari SMAN 1 Ngadirojo, menunjukkan kemampuan vokalnya yang luar biasa. Dengan suara merdu dan teknik bernyanyi yang matang, ia berhasil mengungguli para peserta lain dari berbagai daerah.
"Saya selalu menantikan event-event seperti ini. Dalam kompetisi ini, saya sangat bersemangat dan optimis. Alhamdulillah, saya berhasil meraih juara 1. Semoga akan ada lebih banyak event Solo Song di masa mendatang, karena bernyanyi adalah kelebihan yang ingin saya terus kembangkan," ujar Diva usai menerima kabar kemenangan dari panitia HIMAPAR UNRI, Kamis (13/3/2025).
Keberhasilan Diva tidak hanya menjadi kebanggaan bagi dirinya sendiri, tetapi juga bagi sekolah dan daerahnya. SMAN 1 Ngadirojo, yang terletak di pesisir pantai Pacitan, dikenal sebagai salah satu sekolah yang aktif mendukung pengembangan bakat siswa, baik di bidang akademik maupun non-akademik.
Ajang Tourism Creative sendiri diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi dunia pariwisata dan kesenian di Indonesia. Kompetisi semacam ini tidak hanya menjadi ajang unjuk bakat, tetapi juga mendorong generasi muda untuk lebih peduli terhadap industri kreatif yang berkaitan dengan sektor pariwisata.
Keberhasilan Diva Meyta Priliana siswa SMAN 1 Ngadirojo Pacitan tersebut berkat dukungan dari masyarakat serta lingkungan sekolah yang kondusif dalam mendorong lahirnya talenta-talenta baru di dunia seni. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sholihin Nur |