Indonesia Positif

Lettu Inf Sarnoto Resmi Jabat Danramil Wonodadi, Siap Emban Amanah Baru

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:44 | 11.52k
Dandim Blitar Letkol Inf Hendra Sukmana pose bersama  Danramil 0808/22 Wonodadi Lettu Inf Sarnoto. (Foto: Pendim 0808 Blitar for TIMES Indonesia)
Dandim Blitar Letkol Inf Hendra Sukmana pose bersama Danramil 0808/22 Wonodadi Lettu Inf Sarnoto. (Foto: Pendim 0808 Blitar for TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BLITARLettu Inf Sarnoto resmi menjabat sebagai Danramil 0808/22 Wonodadi. Pelantikan berlangsung di Aula Shodancho Soeprijadi, Kodim 0808 Blitar, Kamis (13/3/2025).

Dandim 0808 Blitar, Letkol Inf Hendra Sukmana, memimpin langsung acara laporan Korps.

Advertisement

Para Perwira, Bintara, dan Tamtama hadir. Anggota Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXII Dim 0808 Blitar turut menyaksikan acara pelantikan.

Rotasi, Dinamika, dan Pengabdian

Serah terima jabatan adalah hal yang wajar. Momen ini merupakan bagian dari dinamika organisasi agar TNI AD terus bergerak.

Letkol Inf Hendra Sukmana menegaskan, rotasi jabatan bukan sekadar formalitas. Ini bentuk penyegaran, penyempurnaan organisasi demi mendukung tugas pokok TNI.

"Laksanakan orientasi. Adaptasi segera. Kenali kondisi satuan. Pelajari wilayah binaan. Benahi segala kekurangan," tegas Dandim kepada Lettu Inf Sarnoto.

Sambutan hangat, ucapan selamat bergema  di Kodim 0808/Blitar. Bersama Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXII Kodim 0808 Blitar, sinergi harus terjalin. Komitmen harus dijaga. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES