Politik

Anies Sentil Oposisi, Prabowo: Kita Oposisi, Anda Terpilih sebagai Gubernur

Selasa, 12 Desember 2023 - 23:25 | 35.41k
Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat Debat Perdana Capres 2024 di KPU, Selasa (12/12/2023).  (FOTO: tangkap layar Youtube).
Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat Debat Perdana Capres 2024 di KPU, Selasa (12/12/2023). (FOTO: tangkap layar Youtube).
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Calon Presiden (Capres)  nomor urut 2 Prabowo Subianto, menyatakan bahwa saat Anies Baswedan menjadi Gubernur DKI Jakarta lalu, akibat dari dukungannya. Pernyataan tersebut disampaikannya sebagai respons terhadap jawaban Anies Baswedan terkait pertanyaan tentang penguatan demokrasi dalam debat Pilpres 2024.

Sebelumnya, Anies Baswedan, yang saat ini sebagai capres nomor urut 1, menyatakan bahwa saat ini masyarakat kehilangan kepercayaan terhadap proses demokrasi di Indonesia. Selain itu, ia juga membicarakan isu terkait oposisi.

Advertisement

Mendengar respons dari Anies Baswedan, Prabowo menyatakan bahwa keluhan yang disampaikan agak berlebihan.

"Mas Anies Mas Anies. Saya berpendapat Mas Anies ini agak berlebihan. Mas Anies mengeluh tentang demokrasi ini dan itu dan ini. Mas Anies dipilih jadi Gubernur DKI menghadapi pemerintah yang berkuasa," katanya saat debat perdana Capres 2024 di KPU, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023).

"Saya yang mengusung bapak," sambungnya seraya menyebut nama Anies Baswedan dan mendapat sambutan meriah dari para hadirin debat.

Selain itu, Ketum Partai Gerindra tersebut juga menegaskan jika, pernyataan Anies tidak mencerminkan situasi sebenarnya di lapangan.

"Kalau demokrasi kita tidak berjalan, tidak mungkin anda jadi gubernur. Kalau Jokowi diktator, Anda tidak mungkin jadi gubernur," tegasnya.

"Saya waktu itu oposisi Mas Anies, Anda ke rumah saya, kita oposisi, Anda terpilih," lanjutnya sembari bergoyang khasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES