Jelang Tahun Politik, Dua Tokoh Tasikmalaya Ngopi di Kandang Sapi

TIMESINDONESIA, TASIKMALAYA – Jelang tahun politik 2024 di Kota Tasikmalaya mulai menghangat. Kedatangan pengusaha nasional dari Mayasari Grup H. Azies Rismaya Mahpud ke kandang sapi milik Ketua DPC Gerindra H. Nandang Suryana memunculkan banyak dugaan.
Sejumlah pengurus Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Kota Tasikmalaya yang tengah menggelar diskusi penggunaan pupuk organik itu pun beralih perhatian, sebab kedatangan Azies yang pernah menjajal kontestasi Pilkada di Kabupaten Tasikmalaya itu tepat di saat tahun politik semakin dekat.
Advertisement
"Sepertinya ini ada obrolan politik serius tampaknya, apalagi sekarang di Kota Tasikmalaya jelang tahun politih," ujar Tintin Rostiningsih pengurus KTNA Kota Tasikmalaya, Rabu (2/2/2022).
Pengusaha nasional dari Mayasari Grup H. Azies Rismaya Mahpud saat dikonfirmasi oleh TIMES Indonesia di pelataran saung Kandang Sapi, Kawalu, Kota Tasikmalaya, Rabu (2/2/2022) sore. (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)
Saat dikonfirmasi oleh TIMES Indonesia seusai pertemuan, Azies hanya tersenyum saat disinggung terkait isi obrolan kedua tokoh yang sangat identik dengan Partai Gerindra tersebut. Kakak kandung H. Amir Mahpud ini menyebut bahwa pertemuan itu semata-mata silaturahmi sebagai bentuk menjaga tali silaturahmi perkawanan.
"Begini loh, saya kenal pak Nandang jauh sebelum kami bersama-sama terjun ke politik. Jadi ya silaturahmi sambil ngopi santai lah. Kebetulan lagi ada di Tasikmalaya jadi kontek-kontek dan alhamdulillah bisa bersilaturahmi," ujar Azies.
Nama Azies Rismaya sendiri sempat jadi buah bibir ketika rencana pelaksanaan Pilkada serentak akan digelar di Tahun 2022. Sosok pengusaha yang egaliter dan rendah hati itu sempat masuk bursa untuk reborn setelah belum beruntung pada bursa Pilkada Kabupaten Tasikmalaya.
Nama Azies pun banyak didorong untuk mengabdikan diri bagi tanah kelahirannya Kota Tasikmalaya. Namun Pilkada serentak 2022 akhirnya batal dan akan digelar tahun 2024 mendatang.
Pertemuan ini menjadi sinyal Azies untuk membangun komunikasi politik dengan tokoh partai di Kota Seribu Bukit ini jadi sorotan. Namun H. Nandang Suryana juga menegaskan bahwa pertemuan ini lebih pada silaturahmi biasa, meski Azies diakui Nandang banyak berbicara mengenai konsep maupun skema dalam upaya mendorong kemajuan kota ini.
Pertemuan dua tokoh Kota Tasikmalaya, Pengusaha nasional dari Mayasari Grup H. Azies Rismaya Mahpud dengan Ketua DPC Gerindra H. Nandang Suryana di saung Kandang Sapi, Kawalu, Kota Tasikmalaya, Rabu (2/2/2022) sore. (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)
Namun Nandang menyebut bahwa pertemuan belum mengarah pada komunikasi politik menjelang pesta demokrasi tahun 2024.
"Saya dengan pak Azies sudah kenal lama dan silaturahmi sebagai sesama teman selalu kita jaga. Sebab silaturahmi kan wasilah untuk panjang umur dan lancar rezeki kan," ujar dia seraya tersenyum.
Hanya kepada H. Nandang, Azies tak menampik bila ada ijin Allah SWT dan dukungan masyarakat luas, ia tak menutup kemungkinan untuk kembali ikut pada kontestasi Pilkada di Kota Tasikmalaya 2024 nanti.
"Bagi saya pribadi, Pak Azis salah seorang figur sukses yang bisa jadi teladan. Jadi, siapapun figur yang punya komitmen untuk kemajuan Kota Tasik harus didukung dan doakan," pungkas Nandang menanggapi kontestasi Pilkada di tahun politik mendatang. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |