Pendidikan

10 SMA Terbaik Tahun 2024 di Jombang Versi Tingkat Kelolosan SNBP

Kamis, 28 Maret 2024 - 15:40 | 752.71k
SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT Jombang. (FOTO: Dok. SMA DU 2)
SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT Jombang. (FOTO: Dok. SMA DU 2)

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Terdapat 10 Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat Negeri/Swasta yang meloloskan siswanya terbanyak di Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) tahun 2024.

Adapun penilaian dalam SNBP diantaranya adalah prestasi akademik rapor siswa semester 1 sampai 5, indeks sekolah, akreditasi sekolah, profil alumni di perguruan tinggi negeri, dan prestasi akademik atau non akademik dalam hasil perlombaan dari kementerian, perguruan tinggi, atau lembaga kredibel lain. 

Pada tahun ini, yang menjadi sekolah terbaik nomor 1 adalah sekolah di bawah naungan Pondok Pesantren Darul Ulum Rejoso di Kecamatan Peterongan. Berikut ini daftar lengkapnya:

1. Peringkat 1: SMA DARUL ULUM 2 UNGGULAN BPPT (76 Siswa Lolos SNBP)

2. Peringkat 2: SMA NEGERI MOJOAGUNG (72 Siswa Lolos SNBP)

3. Peringkat 3: SMA DARUL ULUM 1 PETERONGAN (63 Siswa Lolos SNBP)

4. Peringkat 4: SMA NEGERI 2 JOMBANG (54 Siswa Lolos SNBP)

5. Peringkat 5: SMA NEGERI 1 JOMBANG (48 Siswa Lolos SNBP)

6. Peringkat 6: SMA NEGERI 3 JOMBANG (41 Siswa Lolos SNBP)

7. Peringkat 7: SMA NEGERI JOGOROTO  (35 Siswa Lolos SNBP)

8. Peringkat 8: SMA NEGERI BARENG (34 Siswa Lolos SNBP)

9. Peringkat 9: SMA BUDI UTOMO PERAK (33 Siswa Lolos SNBP)

10. Peringkat 10: SMA A. WAHID HASYIM TEBUIRENG (31 Siswa Lolos SNBP)

Data diolah berdasarkan rekapitulasi dari Cabang Dinas Pendidikan (Cabdisdik) Jawa Timur Wilayah Kabupaten Jombang. Bagi siswa yang belum lolos di jalur SNBP, masih terdapat jalur SNBT melalui tes tulis UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer). 

Sementara itu, Sri Hartati Kepala Cabang Dinasa Pendidikan (Cabdisdik) Jawa Timur Wilayah Kabupaten Jombang mengaku bangga dan bersyukur atas pencapaian yang diterima sekolah di Jombang. “Alhamdulilah saya bersyukur sekali ada 759 anak yang diterima di SNBP tahun 2024,” ujarnya.

Pihaknya berharap dengan lolosnya para siswa-siswi pada jalur SNBP bisa mendapatkan pendidikan yang lebih layak serta bisa menggapai cita-citanya di masa depan. “Semoga ananda nanti bisa raih pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi demi masa depannya,” paparnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES