Komunitas Vier Trader Chapter Bandung Komitmen Bangun Trader Berjiwa Sosial Tinggi

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Komunitas Vier Trader Chapter Bandung adalah ajang silaturahmi sekaligus wadah belajar ilmu saham. Komunitas yang terbentuk 14 Desember 2021 lalu ini diketuai Iwan Irawan.
Kepada TIMES Indonesia, Iwan menjelaskan komunitasnya adalah wadah silaturahmi para murid Vier Abdul Jamal yang berada di wilayah Jawa Barat.
Advertisement
"Sekaligus sebagai tempat belajar bersama ilmu saham dengan metode dari Vier Abdul Jamal, CEO Vier Corp yang juga salah seorang Legenda Pasar Modal Indonesia," papar Iwan, Minggu (20/2/2022).
Komunitas ini juga sebagai fasilitator kegiatan yang melibatkan Vier Abdul Jamal di wilayah Jawa Barat. Iwan berharap komunitasnya dapat bermanfaat bagi masyarakat luas.
"Kami berharap bisa bermanfaat bagi seluruh lapisan masyarakat, khususnya yang belajar ilmu saham. Kami siap belajar ilmu saham bersama-sama," tambahnya.
Tak hanya itu, komunitas Vier Trader Chapter Bandung ini, kata Iwan, juga berkomitmen berkontribusi untuk menciptakan trader tangguh bersama Vier Abdul Jamal.
"Ilmu kehidupan dari mentor kami Vier Abdul Jamal, akan mendorong dalam membangun komunitas trading saham yang memiliki mindset positif, dan mandiri dalam trading saham. Juga menciptakan trader berjiwa sosial tinggi," papar Iwan.
Ditegaskan, komunitas Komunitas Vier Trader Chapter Bandung akan jado sarana akselerasi kesuksesan bersama dalam trading saham dengan metode dari Vier Abdul Jamal. Saat ini, lanjutnya, anggota komunitasnya sudah berjumlah 986 orang. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |