Politik Pilkada 2024

Dapat Nomor Urut 2 di Pilkada Mojokerto 2024, Gus Barra: Kode Alam Kemenangan 

Senin, 23 September 2024 - 21:36 | 40.79k
Paslon Bupati dan Wakil Bupati pada saat menunjukkan nomor urut untuk perhelatan Pilkada Mojokerto 2024, Senin (23/9/2024) (Foto: Theo/TIMES Indonesia)
Paslon Bupati dan Wakil Bupati pada saat menunjukkan nomor urut untuk perhelatan Pilkada Mojokerto 2024, Senin (23/9/2024) (Foto: Theo/TIMES Indonesia)
FOKUS

Pilkada 2024

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MOJOKERTO – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra - Muhammad Rizal Oktavian mendapatkan nomor urut 2 dalam perhelatan Pilkada Mojokerto 2024. 

“Nomor 2 ini adalah kode alam, kode kemenangan kita,” ungkap Muhammad Al Barra kepada awak media, Senin (23/9/2024k

Advertisement

Gus Barra bercerita bahwa awalnya istrinya memberikan id card dari KPU dengan nomor 2. Sembari mengatakan bisa jadi tanda kemenangan dan keberuntungan bagi paslon dengan akronim Mubarok ini. 

“Mas ini keplek saya nomor 2. Saya berikan ke panjenengan barangkali ini adalah nomor keberuntungan. Nomor urut 2 kode alam untuk memenangkan kita,” pungkasnya. 

Dr. H. Muhammad Albarraa, Lc., M,hum. berpasangan dengan dr. Muhammad Rizal Octavian. Paslon ini didukung oleh PAN, Gerindra, Nasdem, Demokrat, Perindo dan PPP.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES