Ethical Hacker Indonesia Luncurkan Situs Informasi Seputar Virus Corona di Indonesia
TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ethical Hacker Indonesia meluncurkan website kawalcorona.com. Website ini dimaksudkan untuk mengawal informasi seputar virus Corona atau Covid-19 secara tepat dan akurat.
Masyarakat dapat mengakses sejumlah link link penting di situs ini, seperti Rumah Sakit Rujukan di Indonesia, WHO, UNICEF Indonesia, Infeksi Emerging (Kemkes).
Advertisement
Berdasarkan keterangan di laman hack.co.id, Ethical Hacker Indonesia adalah komunitas untuk menyediakan wadah bagi seluruh ethical hacker di Indonesia untuk berdiskusi dan berperan aktif untuk membantu masyarakat, pihak swasta ataupun pemerintah.
"Kami juga memiliki program dan projek untuk membuat komunitas ini menjadi bermanfaat bagi orang banyak," redaksi yang tertulis di hack.co.id.
Selain kawalcorona.com dari Ethical Hacker Indonesia, netizen juga bisa mengakses situs kawalcovid19.id yang juga mempunyai isi konten yang hampir sama terkait informasi seputar virus corona. Situs ini juga memberikan link Peta Kasus Global COVID-19 (versi mobile). (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |
Sumber | : TIMES Jakarta |