Tekno

iPhone SE 2020, Spesifikasi Handal Harga 6 Jutaan

Kamis, 16 April 2020 - 16:04 | 177.29k
iPhone SE 2020. (Foto: apple.com)
iPhone SE 2020. (Foto: apple.com)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Perusahaan smartphone asal Amerika, Apple resmi meluncurkan iPhone SE 2020 ke pasaran. iPhone model terbaru ini punya spesifikasi handal namun dibanderol dengan harga terjangkau.

iPhone SE 2020 ini secara tampilan lebih mirip dengan iPhone 8. Apple menyematkan teknologi baru, seperti prosesor Apple A13 Bionic, layar berteknologi Retina HD dan HDR10.

Secara spesifikasi, iPhone SE 2020 punya layar berukuran 4,7 inci. Apple masih mempertahankan design klasik dengan adanya tombol Home dan Touch ID di bagian bawah. Sama sekali tidak latah dengan smartphone model bezel-less.

Performa iPhone SE 2020 bisa dibilang hampir mirip iPhone 11 Series, dengan prosesor A13 Bionic (7nm+), storage 64GB/128GB/256GB, serta baterai dengan dukungan fast charging 18W.

Harga iPhone SE 2020 terbilang murah sekitar Rp 6,3 jutaan (USD 399) untuk model standar dengan storage 64GB. Hal ini sangat bagus bagi Apple untuk masuk ke pasar kelas menengah.

Sementara itu, untuk storage 128GB Apple membanderol harga Rp7 juta (USD 449), dan 256GB dengan harga sekitar Rp8.6 juta (USD 549).

Smartphone iPhone SE 2020 ini tersedia dalam tiga warna pilihan, yaitu Black, White, dan Red. Pre-order oleh Apple di mulai pada 17 April, sedangkan penjualan perdana nanti pada 24 April 2020. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES