Promo Bukber Ramadhan, Bidari Hotel Lombok Tawarkan Begibung Nasi Liwetan

TIMESINDONESIA, MATARAM – Pada Ramadhan 2019, Bidari Hotel Lombok meliris promo Bukber (buka puasa bersama) dengan menawarkan konsep Begibung alias makan bareng-bareng. Menu lengkap nasi Liwetan bisa dinikmati dengan harga mulai dari Rp 50.000,- per orang.
"Paket Bukber Ramadhan ini sudah lengkap beserta free beragam takjil, dan juga free untuk renang di kolam renang Bidari," kata Chaca Ayu, Marketing Communication Bidari Hotel Lombok kepada TIMES Indonesia, Rabu (8/5/2019).
Advertisement
Hidangan begibung nasi Liwetan menyajikan beragam pilihan, seperti Liwetan Ikan Bakar dan Goreng, Liwetan Tuna, Liwetan Ayam, dan masih banyak lagi.
Bidari Hotel Lombok yang berlokasi di jalan Bangau No.5, Cakranegara, Kota Mataram ini terletak di kawasan pusat perniagaan. Hanya berjarak sekitar 300 meter dari Mataram Mall, yang merupakan salah satu pusat perbelanjaan di Kota Mataram.
"Untuk yang ngabuburit di seputaran Kota Mataram, bisa coba paket Ramadhan di Bidari Hotel Lombok. Nikmati keakraban dalam promo bukber begibung nasi liwetan," tutur Chaca.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Sholihin Nur |
Sumber | : TIMES Mataram |