Kawasan Kotabaru Jadi Destinasi Wisata Alternatif Kota Yogyakarta

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTA – Kotabaru merupakan sebuah kawasan kuno yang berada di Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Keberadaan kawasan Kotabaru ini kini semakin apik dan menarik untuk dikunjungi wisatawan sebagai destinasi wisata alternatif.
Di kawasan ini terdapat banyak bangunan bersejarah dan kawasan kuliner tradisional dan kekinian.
Advertisement
Ya, sebagai pemilik wilayah Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta sangat serius mengembangkan kawasan ini sebagai obyek wisata alternatif di Yogyakarta. Sehingga, Pemkot Yogyakarta terus melakukan penataan dan memoles kawasan ini agar membuat wisatawan betah dan nyaman menikmati suasana bersejarah kawasan Kotabaru tersebut.
“Urusan pariwisata tidak melulu pada wisata alam atau destinasi wisata semata. Tetapi menyangkut banyak hal dari mulai penataan kawasan hingga aspek kuliner serta wisata minat khusus sejarah dan budaya dan Kota Yogyakarta memiliki potensi untuk mengembangkan itu semua,” kata Wakil Walikota Yogyakarta, Heroe Poerwadi ketika ditanya TIMES Indonesia terkait penataan Kawasan Kotabaru sebagai destinasi alternatif di Kota Yogyakarta ketika membuka Festival Youngyakarta Fest 2019 beberapa waktu lalu.
Heroe Poerwadi menambahkan, Kota Yogyakarta harus mampu mengelola semua aset wisata yang ada. Sehingga, kehadiran para tamu dari berbagai daerah dapat terlayani dengan baik.
Saat ini, ada sekitar 150 bus dari berbagai daerah masuk ke Kota Yogyakarta terutama pada hari hari libur. Kedatangan wisatawan ini perlu mendapatkan tempat dan layanan yang baik dari pelaku wisata dan Pemkot Yogyakarta.
“Sehingga keberadaan wisatawan tidak menumpuk pada satu tempat saja dan untuk hal tersebut diperlukan ketrampilan dan kreativitas. Pengadaan even-even pada saat liburan di Kawasan Kotabaru tentu akan menarik tamu atau wisatawan untuk datang ke Kawasan Kotabaru yang sangat sekarang sudah tertata dan nyaman untuk dikunjungi,” papar Heroe.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, Maryustion Tonang mengatakan pihaknya telah menyiapkan paket wisata khusus bagi wisatawan yang ingin menikmati obyek wisatan di Kawasan Kotabaru.
“Paket tersebut kita namakan Historic Old Garden Tour. Para wisatawan akan diajak berkeliling di kawasan Kotabaru serta mengunjungi berbagai gedung serta taman yang ada di kawasan Kotabaru. Kotabaru sendiri dikenal dengan sebutan Nieuws Wijk, yakni sebuauh kawasan pemukiman yang diperuntukkan bagi masyarakat Belanda maupun Eropa yang dibangun pada tahun 1920 an. Karena itu, kawasan Kotabaru tersebut dirancang sebagai garden City dimana pohon-pohon besar menjadi ciri khas penghias ruas jalannya,” kata Maryustion Tonang.
Menurutnya, Kawasan Kotabaru merupakan satu diantara destinasi obyek wisatan kawasan bersejarah yang sangat menarik untuk dikunjungi. Sehingga, ia mengajak para wisatawan yang datang ke Kota Yogyakarta untuk menikmati kawasan wisata Kotabaru. Sebab, kawasan ini semakin menarik sebagai sebuah ruang publik yang nyaman dan menyenangkan serta memiliki nilai sejarah serta menjadi destinasi wisata alternatif di Kota Yogyakarta. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |
Sumber | : TIMES Yogyakarta |