Punya Nama Muhammad, Gratis Masuk Wisata Curug Cipeuteuy Majalengka

TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Ada kabar gembira nih buat kalian-kalian yang memiliki nama Muhammad. Sebab, pada momen libur panjang dan cuti bersama, tahun 2020 ini, obyek Wisata Alam Curug Cipeuteuy, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, punya promo menarik. Untuk yang mempunyai nama 'Muhammad' dapat tiket masuk gratis.
Pengelola Obyek Wisata Alam Curug Cipeuteuy, Salikin kepada TIMES Indonesia, Kamis (29/10/2020) mengatakan, menggratiskan tiket masuk ke Objek Wisata Alam Curug Cipeuteuy, khusus bagi yang nama Muhammad tersebut, dalam rangka memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, yang jatuh pada 12 Rabiul Awal 1442 H.
Advertisement
Salikin menjelaskan, pengunjung yang bernama Muhammad hanya perlu menunjukkan kartu identitasnya. Misal KTP atau KK, atau SIM, atau pun Akte Kelahiran di pintu masuk tiket Obyek Wisata Alam Curug Cipeuteuy.
"Promo ini berlaku selama tiga hari. Sejak tanggal 29 hingga 31 Oktober 2020. Dan ini juga sekaligus berbagi berkah di bulan Mulid Nabi Muhammad SAW," Jelasnya.
So, kalian-kalian yang bernama Muhammad. Yuk, tunggu apa lagi, buruan datang ke Objek Wisata Alam Curug Cipeuteuy, yang berada di Desa Bantaragung, Kecamatan Sindangwangi, Majalengka.
Objek wisata ini pun sudah menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah, seperti telah tersedianya fasiltas cuci tangan hingga sebelum masuk pengunjung dilakukan pengecekan suhu tubuh. "Pengunjung Curug Cipeuteuy yang datang pun kami imbau untuk menggunakan masker dan diminta untuk menghindari kerumunan," imbaunya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |