Wisata

Air Terjun Jagir, Surga Bumi Blambangan yang Dekat Pusat Kota

Minggu, 04 Juni 2023 - 00:35 | 222.11k
Suasana menyegarkan Air Terjun Jagir dengan vegetasi hijau menghiasi dinding. (Foto : Doc. TIMES Indonesia)
Suasana menyegarkan Air Terjun Jagir dengan vegetasi hijau menghiasi dinding. (Foto : Doc. TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Surga Bumi Blambangan memang seakan tidak ada habisnya. Semakin dikulik semakin banyak yang dijumpa. Dari yang perlu perjuangan lebih untuk sampai ke tempat tujuan sampai dengan yang mudah untuk didapatkan. 

Kali ini giliran wisata air terjun Jagir Banyuwangi, yang mudah dijangkau dari pusat kota. Letaknya di Desa Kampunganyar, Kecamatan Glagah, Banyuwangi, siap untuk memuaskan hasrat liburan para pelancong atau wisatawan.

Advertisement

Ada hal menarik jika berbicara mengenai wisata Air Terjun Jagir. Sumber airnya mengalir langsung dari beberapa mata air di atas lokasi air terjun ini, sehingga tidak perlu diragukan kualitas airnya yang sangat jernih dan bersih serta dapat diminum secara langsung.

Vegetasi hijau menghiasi dinding tebing yang menambah keasrian tempat ini, mampu memikat mata para pengunjung. Selain itu juga terdapat beberapa jenis pohon dengan buah yang lebat, seperti pohon kepundung, pohon kopi, pohon durian dan masih banyak lagi.

Saat weekend tiba, wisata Air Terjun Jagir ini akan diserbu wisatawan hingga pernah mencapai lebih dari 200 orang. 

Tidak jauh dari lokasi Air Terjun Jagir, 5 menit dari sana terdapat Air Terjun Kethegan yang tidak kalah mempesona dengan airnya yang menjulang tinggi. Perjalanan menuju kesana tidak akan membosankan sebab wisatawan disuguhi gugusan tebing tinggi nan cantik, serta menyusuri sungai yang masih terjaga kelestariannya.

Tempat wisata yang dikelola sejak tahun 2016 ini selalu melakukan perbaikan akan fasilitas yang disediakan, seperti toilet umum, pondok istirahat dan jalanan yang telah tertata dengan rapi. 

Letaknya yang berada dekat dengan pusat kota menjadikan Air Terjun Jagir menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan. Apalagi ketika telah sampai di lokasi, wisatawan mendapatkan pemandangan yang menakjubkan dan menyegarkan. 

Hebatnya, di wisata Air Terjun jagir ini sistem kebersihan selalu terjaga dengan baik dan dikelola oleh masyarakat desa Kampung Anyar sendiri, yaitu BUMDES dan kerjasama dengan pemerintah setempat melalui Dinas Pariwisata Banyuwangi, Sabtu (3/6/2023).

Wisata air terjun Jagir ini buka setiap hari dari jam 08.00 WIB hingga 16.30 WIB. Jadi, kapan kamu akan menggunakan kesempatan terbaikmu untuk berkunjung kemari? (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES