Wisata Bentar Beach Luncurkan Enam Wahana Baru, Ramah Anak dan Instagramable
TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Wisata Pantai Bentar atau Bentar Beach Kabupaten Probolinggo, Jatim, kembali meluncurkan wahana barunya, Rabu (24/7/2024). Wahana yang disajikan sangat ramah anak dan instagramable.
Enam wahana baru tersebut yaitu, Kampung Seafood, Keranjang Sultan, Ruang meeting atau Hall, Water park, Playground, dan Flying Fox. Seluruh wahana tersebut dikonsep ramah anak dan instagramable. Artinya spot wahana itu bagus digunakan untuk swafoto.
Advertisement
Seluruh wahan dan fasilitas baru tersebut telah diresmikan oleh Pj Bupati Probolinggo, H. Ugas Irwanto di Wisata Pantai Bentar, Rabu (24/7/2024). Tak hanya peluncuran, H. Ugas Irwanto, juga sempat menikmati dan uji coba wahana tersebut.
H. Ugas Irwanto menyampaikan, wahana dan fasilitas baru tersebut harus didukung penuh oleh pemerintah. Dia mewanti-wanti agar aktifitas kegiatan pemerintah dapat dilaksanakan di wisata tersebut. Selain untuk membantu mempromosikan wahana baru, kata Ugas, seluruh camat dan kepala OPD juga wajib menggelar kegiatan di wisata tersebut.
"Saya wajibkan nanti semua camat dan kepala OPD untuk menggelar kegiatan di Pantai Bentar. Minimal dua kali nanti," ungkap Ugas.
Sementara itu Ahmad Ridho, General Manager The Lawu Group menyampaikan, semua wahana dan fasilitas tersebut sudah dijamin kekutan dan keselamatannya. Agar pengunjung bisa menikmati wisata di pantai tersebut.
Selain itu, makanan seafood yang disajikan di restoran dapat dipastikan kenikmatannya. Bahkan, rasa dan racikannya berbeda dengan seafood pada umumnya. Ia yakin, makanan tersebut akan menjadi makanan khas wisata Pantai Bentar.
"Kami akan terus memberikan yang terbaik dan mengembangkan wisata ini lebih besar. Guna memberikan kenyamanan wisata bagi pengunjung," paparnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Muhammad Iqbal |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |