Kolam Renang di Puncak Pagerbatu Jadi Destinasi Wisata Premium di Kota Banjar

TIMESINDONESIA, BANJAR – Obyek Wisata Puncak Pagerbatu di Desa Batulawang Kecamatan Pataruman menjadi salah satu destinasi wisata premium di Kota Banjar. Pasalnya, spot ini memiliki pesona gardu pandang yang memukau para pengunjung yang datang.
Selain itu, Puncak Pagerbatu memiliki spot kolam renang yang berasal dari air pegunungan yang bening dan menyegarkan dengan pemandangan menakjubkan.
Advertisement
Berjarak hanya 15 menit dari Stasiun Banjar, akses menuju Puncak Pagerbatu dapat melalui rute Kampung Baru Tanjungsukur, Sukamukti dan Batulawang.
Salah satu pemilik warung di Kawasan wisata ini, Lisna, menyebut pengunjung setiap hari konsisten berdatangan. Bahkan, banyak diantaranya yang datang untuk berburu spot sunset yang memukau.
"Ada juga yang ingin menyaksikan taburan awan seperti negeri diatas awan kalau waktunya pas," imbuhnya.
Fasilitas di Puncak Pagerbatu dilengkapi dengan cafe dengan musik karaoke, warung dan akses jalan yang sudah di aspal. Ada beberapa spot foto instagramable yang disiapkan di beberapa titik dengan latar belakang hamparan gardu pandang yang memanjakan mata.
Selain berwisata, pengunjung Puncak Pagerbatu juga bisa berkemah di lokasi yang telah ditentukan. "Untuk fasilitas penunjangnya sendiri di sini sudah dilengkapi toilet sehingga tidak akan kesulitan mengakses air bersih," imbuh Lisna.
Ustadz Emin, warga Sukamukti yang kebetulan sedang berwisata mengungkap bahwa kolam renang di Puncak Pagerbatu menjadi alternatif bagi keluarganya untuk berenang.
"Selain berenang, fasilitas disini semakin membaik ya. Sekarang jalannya juga sudah dicor sampai ke spot kolam renang di paling bawah, jadi ga takut licin lagi," tuturnya.
Kendati demikian, Emin berharap fasilitas di Puncak Pagerbatu semakin ditingkatkan untuk menambah daya tarik wisata sehingga pengunjung semakin tertarik berwisata ke sini.
"Semoga obyek wisata di sini maupun Batu Peti yang di Sukamukti mendapatkan support dari pihak Pemkot Banjar agar fasilitasnya lebih ditingkatkan," harapnya.
Pengunjung lainnya, Erwin, dari Gunung Cupu mengaku sangat terkesan dengan keindahan Puncak Pagerbatu. "Ini sudah ketiga kalinya saya berkunjung dan kini semakin cantik tempatnya," ucapnya penuh kekaguman.
Erwin berharap pengelola Puncak Pagerbatu dapat melengkapi wisata ini seperti sebelumnya dimana tersedia ATV motor atau tracking trail bagi pengunjung yang ingin menjajal Puncak Pagerbatu ini.
"Kalau untuk penataan sudah cantik, tinggal dilengkapi fasilitas penunjang lainnya," katanya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |