TIMESINDONESIA, JAKARTA – Tidak hanya penting dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh, tapi berolahraga secara rutin juga dapat meningkatkan kualitas kehidupan seksual lho.
Menjaga berat badan tetap ideal dan meningkatkan stamina tubuh melalui olahraga dipercaya dapat membuat hubungan intim lebih maksimal saat berada di atas ranjang.
Ada beragam pilihan olahraga untuk meningkatkan performa seksual yang bisa dicoba. Selain membuat tubuh lebih bugar, ternyata olahraga juga bisa membuatmu dan pasanganmu lebih bergairah saat berhubungan intim, lho.
Manfaat olahraga untuk pria dan wanita
Menurut penelitian, olahraga bisa meningkatkan performa seksual, baik bagi pria maupun wanita. Bagi pria, olahraga bahkan disebut bisa menjadi obat kuat alami, karena pria yang sering berolahraga terbukti jarang mengalami gangguan disfungsi ereksi, lebih aktif di ranjang, dan dapat mencapai kepuasan seksual.
Sementara itu, wanita yang rutin berolahraga cenderung memiliki gairah seksual dan tingkat kepuasan yang lebih tinggi daripada wanita yang jarang bergerak atau jarang berolahraga.
Nah, di bawah ini adalah beberapa jenis olahraga yang bisa membantu kamu dan pasangan lebih hebat di atas ranjang:
1. Senam Kegel
Senam Kegel adalah salah satu olahraga yang sudah terkenal mampu mendukung performa seksual.
Pada wanita, olahraga ini dapat membantu mengencangkan otot panggul bawah. Sementara pada pria, senam kegel bisa membantu mencegah terjadinya ejakulasi dini.
2. Plank
Melakukan plank setidaknya satu kali sehari selama kurang lebih 1 menit juga dapat memaksimalkan performa seksualmu dan pasangan. Hal ini karena plank dapat mengencangkan otot perut, sehingga bisa membantu menstabilkan posisimu saat berhubungan seksual.
3. Peregangan punggung
Selain melenturkan tulang belakang, meregangkan punggung juga bisa membantu meningkatkan fokus dan menstabilkan ritme pernapasan. Oleh sebab itu, gerakan ini bisa membuat foreplay menjadi lebih dahsyat.
4. Jalan cepat
Olahraga ini termasuk yang disarankan untuk meningkatkan performa seksual, terutama pada pria. Jalan cepat dapat meningkatkan sirkulasi aliran darah, sehingga pria bisa ereksi lebih lama dan kuat.
Selain itu, jalan cepat memicu tubuh melepaskan hormon endorfin dan membuatmu menjadi lebih rileks, sehingga kamu bisa lebih santai saat berhubungan seksual.
5. Yoga
Yoga membantu menjaga kelenturan tubuh. Dengan begitu, kamu bisa nyaman mencoba berbagai posisi saat berhubungan seksual. Selain itu, dengan melakukan yoga, kamu akan terlatih untuk mengelola energi, sehingga stamina saat berhubungan seksual bisa lebih terjaga
6. Berenang
Berenang dapat memperkuat ketahanan tubuh, meningkatkan aliran darah, mengurangi stres, serta meningkatkan fleksibilitas dan kekuatan tubuh. Semua manfaat ini pada akhirnya bisa meningkatkan performa dan gairah seksualmu.
Nah, untuk mendapatkan manfaat tersebut, kamu bisa coba berenang setidaknya 3 kali seminggu selama 30 menit.
7. Angkat beban
Angkat beban bisa membantu tubuh pria memproduksi hormon testosteron yang menjadi pemicu gairah seksual. Jika dipadukan dengan push-up, sit-up, dan crunches, latihan ini dapat menguatkan otot dada, perut, dan bahu sehingga meningkatkan stamina dalam berhubungan seksual.
8. Push-up
Untuk menunjang performa seksualmu, kamu juga bisa melakukan push-up sebanyak 3 set. Masing-masing set berjumlah 12–15 kali push up. Tidak mesti push-up biasa, teknik push-up yang bertumpu di kedua lutut juga bisa dilakukan. Ingat, saat melakukan gerakan ini, pastikan punggungmu tetap lurus, ya.
Jika ingin melakukan beragam olahraga untuk performa seksual seperti di atas, kamu tidak harus bergabung di pusat kebugaran. Olahraga di rumah sebanyak 3–5 kali seminggu sebenarnya sudah cukup untuk menjaga tubuh tetap bugar. (*)
Editor | : Dhina Chahyanti |
Dihibur Gambyong Jreng, Komunitas Madiun Raya Gathering di Pasar Jadoel Ngegong
Berbobot 900 Kg, Sapi PO Anom Milik Peternak Pleret Bantul Juga Dibeli Presiden Prabowo
Pabrik Rokok Ilegal Diduga Milik Manajer Arema FC Akhirnya Digerebek Bea Cukai
Son Heung-min: Saatnya Tottenham Angkat Trofi, Seperti Harry Kane
752 Jemaah Haji Banyuwangi Berangkat, Bupati Ipuk Berikan Pesan Haru
Rupiah Tak Laku: Cermin Retak Ekonomi Kita
Dua Tahun Buron di Bali, Pelaku Kekerasan di Kawasan Wisata Banyuwangi Berhasil Ditangkap
Kecewa Insiden Pelemparan Bus Persik, Arema FC Pertimbangkan Tak Bermain di Kanjuruhan
Penerapan Kloter Berbasis Syarikah, PPIH Embarkasi Surabaya Minta Jemaah Haji Bersabar
Tottenham ke Final Liga Europa, Son Heung-min Termotivasi Harry Kane