TIMESINDONESIA, MALANG – Mahasiswa KKN Tematik Unisma Malang kelompok 4, 5, dan 6 mengadakan kegiatan membatik dengan tujuan untuk mempelajari dan membantu meningkatkan eksistensi batik di Desa Bringin, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang.
Program kerja pembuatan batik ini diharaokan dapat membantu ibu pemberdayaan kesejahteraan keluarga (PKK) memperkenalkan keunggulan yang ada di Desa Bringin.
INFORMASI SEPUTAR UNISMA MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id
Di desa Bringin terdapat beberapa potensi atau keunggulan yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat akan tetapi kurangnya kesadaran terhadap potensi yang ada sehingga menjadi penyebab utama batik khas Bringin belum eksis seperti batik dari daerah lainnya.
Proses pemberian warna pada motif yang telah dilukis.
Ketua Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Islam Malang 4, 5, dan 6, Moh. Irfan Hakim mengatakan Desa Bringin khususnya di dusun Garotan, Desa Bringin, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang merupakan tempat yang memiliki potensi yang sangat luar biasa.
"Jadi, saya dan teman-teman memilih dusun ini untuk program kerja proses pembuatan batik dan diharapkan teman-teman KKN Tematik Unisma bisa mendapat wawasan yang luas tentang proses pembuatan batik tersebut," jelasnya.
Selain menambah wawasan yang luas bagi mahasiswa Unisma, kegiatan ini diselenggarakan untukmemperkenalkan kepada para pemud akan indahnya budaya Indonesia.
Selain itu tujuan kegiatan membatik inu untuk melestarikan oroduk asli Indonesia, terutamandari Desa Bringin.
Hesti, anggota kelompok 5 KKN Unisma Malang mengatakan di era modern ini batik terus mengalami peningkatan, dari segi motifnya yang luar biasa Indah, mungkin kedepan jika terus dikembangkan bisa go Internasional dan dikenal di seluruh dunia, bahwa batik menjadi ikon kebudayaan asli Indonesia. (*)
Pewarta | : Nursadila Senda (CR-057) |
Editor | : AJP-5 Editor Team |
Kemenag Perketat Perlindungan Jemaah Haji Khusus, Asuransi dan Rumah Sakit Tak Boleh Sekadar Formalitas
Wafat Saat Tiba di Tanah Suci, Jemaah Haji Asal Sidoarjo Dimakamkan di Baqi
Grand Final PLN Mobile Proliga 2025 Akan Digelar di GOR Amongrogo Yogyakarta
Menabung Sejak 1986, Pemulung Asal Semarang Ini Akhirnya Berangkat Haji Bersama Istri
Soal Kasus Miras di Temenggungan, Bupati: Sudah Ada Permendagri-nya, Inspektorat Akan Mengkaji
Gangguan Tidur Bisa Hambat Pertumbuhan dan Kecerdasan Balita
Di Balik Kedatangan Jemaah Haji Indonesia, Mereka Menyambut di Bawah Terik dan Dingin Bandara Madinah
Catat! Ini Jadwal Pertandingan Persewangi di Babak 16 Besar Liga 4 Nasional
Babak 16 Besar Liga 4 Nasional, Persewangi Banyuwangi Optimistis Bangkit
200 Koperasi Ditutup, Diskopindag Kota Malang Minta Koperasi Sehat