Menkop dan UKM RI, Teten Masduki: Kami Bakal Bantu Usaha Mikro Sebesar Rp 2,4 Juta

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Menkop dan UKM RI, Teten Masduki mengatakan, pemerintah bakal mengucurkan bantuan langsung tunai bagi usaha mikro sebesar Rp 2,4 juta. Targetnya, akan ada setidaknya 12 juta usaha mikro yang menerima bantuan itu.
Syaratnya, lanjut dia, usaha mikro yang belum pernah menerima bantuan pinjaman dari perbankan. Nantinya, bagi yang ingin mendapatkan bantuan, bisa mendaftarkan diri ke dinas koperasi setempat.
Advertisement
"Kami mengajak pada pelaku usaha mikro yang belum dapat pembiayaan modal kerja dan investasi dari perbankan untuk aktif mendaftarkan diri ke dinas koperasi terdekat," jelasnya dalam keterangan pers daring dari Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (12/8/2020).
Saat ini pemerintah telah mengantongi data 17 juta usaha mikro yang didapat dari berbagai lembaga seperti dari koperasi, kepala dinas berbagai daerah, Otoritas Jasa Keuangan, Bank Himbara, dan Pegadaian. Akan tetapi, pihaknya dengan Kementerian Keuangan dan OJK masih harus memverifikasi lagi data itu
Jadi, usaha mikro yang merasa memenuhi syarat dan memerlukan bantuan modal ini bisa langsung mendaftar. "Agar bantuan usaha mikro ini dapat disalurkan tepat sasaran," tambahnya.
Nantinya, kata Menkop dan UKM RI Teten Masduki, setelah verifikasi data rampung, dana bantuan langsung ditransfer ke rekening pribadi para pelaku usaha mikro. "Akan ditransfer 2,4 juta, sekali transfer ke rekening penerima," ujarnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Irfan Anshori |
Publisher | : Sholihin Nur |