Ketua MPR RI Dukung Festival Jamu Gendong Nusantara di Kota Madiun

TIMESINDONESIA, MADIUN – Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo, memberikan dukungan pada gelaran Festival Jamu Gendong Nusantara yang akan berlangsung pada 3-5 November 2023 di Pahlawan Street Center, Kota Madiun.
Dalam pertemuan dengan panitia Festival Jamu Gendong Nusantara di Jakarta pada Rabu, 6 September 2023, Bamsoet dengan penuh semangat menyoroti pentingnya melestarikan jamu sebagai minuman herbal kesehatan khas Indonesia.
Advertisement
Festival ini bukan sembarang acara. Dengan tekadnya untuk memecahkan rekor MURI dengan mengumpulkan tidak kurang dari 1.000 pedagang jamu gendong, Festival Jamu Gendong Nusantara di Kota Madiun dipersiapkan untuk menjadi event tak terlupakan.
Selain menjadi ajang pengumpulan pedagang jamu gendong terbanyak, Festival Jamu Gendong Nusantara di Kota Madiun ini juga akan memanjakan pengunjung dengan bazaar yang menampilkan produk-produk unik dari berbagai pelaku UMKM, sehingga mendukung pengembangan ekonomi lokal.
Bamsoet tidak hanya melihat jamu sebagai minuman herbal biasa. Baginya, jamu adalah warisan berharga yang telah ada jauh sebelum Indonesia merdeka, bahkan saat masa kerajaan. Dukungannya untuk Festival Jamu Gendong Nusantara di Kota Madiun adalah bagian dari upayanya dalam melestarikan dan mempromosikan budaya Indonesia yang kaya dan beragam.
"Jamu merupakan minuman herbal kesehatan khas Indonesia, warisan leluhur yang sangat berharga dan perlu dilestarikan," ujar Bamsoet.
Festival Jamu Gendong Nusantara di Kota Madiun bukan hanya sekadar event kuliner. Tapi sekaligus wadah untuk menghormati dan memahami lebih dalam nilai-nilai tradisional yang terkandung dalam jamu, serta sebagai ajang untuk memperkenalkan kekayaan budaya nusantara kepada masyarakat luas.
Dengan dukungan dari Bamsoet, Festival Jamu Gendong Nusantara di Kota Madiun ini diharapkan dapat menjadi momen bersejarah dalam menjaga warisan budaya Indonesia yang tak ternilai harganya.
Acara audiensi dengan Bambang Soesatyo menjadi bagian dari upaya memperkuat sinergi dalam mendukung Festival Jamu Gendong Nusantara di Kota Madiun.
Audiensi tersebut dilaksanakan di rumah dinas Bambang Soesatyo di Jalan Widya Chandra III Nomor 10, Senayan, Jakarta. Hadir Ketua Umum Komindo Pusat Imlahyudin Tuanaya, Bendahara Umum Helena Davis, Dewan Pengawas Komindo Haikal Safar, Ketua Komindo Madiun, Masita yang juga Ketua Panitia Festival Jamu Gendong Nusantara, serta beberapa pengurus Komindo Sejahtera lainnya.
Ketua Umum Komindo Pusat, Imlahyudin Tuanaya menjelaskan, kegiatan ini kolaborasi antara Komindo Sejahtera, Asosiasi Rempah Rimpang Kota Madiun dan Pemerintah Kota Madiun.
"Dengan Tagline Bangga Buatan Indonesia, Bangga Wisata Indonesia dan Bangga memakai Produk Indonesia, bisa meningkatkan, mengangkat serta meluaskan produk UMKM Indonesia dalam menembus pasar global di bidang produk herbal, serta halal tourism," kata.
Ketua Panitia, Masita menambahkan, event juga akan melibatkan tiga kementerian yakni Kementerian Keuangan untuk sosialisasi Tentang Lembaga Keuangan yang aman dalam penambahan modal usaha, Kementerian Parekraf dan Kementerian Agama dengan program halal.
"Selama ini Kota Madiun sudah dikenal sebagai Kota Pecel Dunia, untuk itu kami akan membuat dan memperkenalkan Kota Nadiun juga dengan satu ikon baru yaitu Kota Jamu Dunia," kata Masita.
Festival Jamu Gendong Nusantara akan dilaksanakan di seputaran miniatur Patung Merlion.
Festival Jamu Gendong Nusantara di Kota Madiun ini diselenggarakan kerja sama Koperasi Komindo Sejahtera dengan Pemerintah Kota Madiun dan Paguyuban Rempah Rimpang serta Dewan UKM DKI Jakarta. Acara ini juga digelar dalam rangka menyemarakkan Hari Pahlawan dan Hari Keuangan Nasional. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Bambang H Irwanto |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |