Si Juki Bakal Tampil di Layar Lebar Tahun Depan

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Karakter komik Si Juki karya Faza Ibnu Ubaidillah akan coba dihidupkan menjadi format animasi layar lebar yang tayang di bioskop pada tahun 2017 mendatang.
Pria yang akrab disapa Faza Meonk sang komikus mengungkapkan film animasi Si Juki The Movie akan memiliki cerita yang jauh berbeda dan lebih seru dari cerita dalam versi komik.
Advertisement
"Ceritanya lebih epic karena yang di komik kan cerita sehari-hari," kata Faza di Popcon Asia 2016, Jakarta Convention Center, Minggu (14/8/2016) yang dilansir dari Antara.
Faza menjelaskan kisah Si Juki The Movie" juga masih akan berada di seputar keadaan masyarakat Indonesia masa kini, khususnya dalam dunia hiburan.
Selain unsur-unsur kocak nan menghibur yang kental dari komik Si Juki, Faza juga akan menyelipkan kritik sosial dalam film animasi yang dibuat secara digital itu.
Pada film ini, seorang aktor terkemuka juga akan diajak untuk mengisi suara Si Juki, pihak produser saat ini masih belum mau mengungkapkan siapa yang terpilih.
Selain karakter yang sudah ada di kisah Si Juki, Faza juga akan menampilkan karakter baru yang dibuat khusus untuk versi filmnya.
Sementara itu sebagai informasi, karakter Si Juki dibuat pada akhir tahun 2011 dalam komik online berjudul DKV4 kemudian terbitkan oleh penerbit Bukune dalam judul Ngampus! Buka-bukaan Aib Mahasiswa.
Tokoh utama dalam komik itu bernama Juki, seorang anak laki-laki yang cuek, usil, seronok, tidak tahu malu, menyebalkan, tapi selalu beruntung.
Menurut informasi yang dihimpu, pada awalnya karakter ini tidak mempunyai nama di komik DKV4. Namun, akhirnya Faza memberikan nama Juki yang merupakan singkatan Juru Hoki, karena karakter yang slengean namun selalu beruntung.
Komik Si Juki inis sendiri mulai terbitkan secara online, tidak secara cetak di tahun 2011. Tapi sejak 2012, Faza mulai mengembangkan Si Juki di sosial media.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Publisher | : Sholihin Nur |
Sumber | : Berbagai Sumber |