Jagad Musik Dunia Berduka Musisi R&B James Edward Ingram Meninggal

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Jagad musik dunia berduka, seorang musisi R&B legendaris, James Ingram yang nama lengkapnya James Edward Ingram Selasa (29/1/2019) meninggal dunia usia 66 tahun di rumahnya di Los Angeles, California, Amerika Serikat.
Dua sahabatnya, Debbie Allen dan Brian Mcknight, seperti dikutip AFP, melalui media sosialnya juga menguatkan kabar duka itu.
Advertisement
Debbie Allen dalam akun twitternya @msdebbieallen menulis
I have lost my dearest friend and creative partner James Ingram to the Celestial Choir. He will always be cherished, loved and remembered for his genius, his love of family and his humanity. I am blessed to have been so close. We will forever speak his name.
"Saya telah kehilangan sahabat tersayang sekaligus rekan kreatif di Celestial Choir. Dia akan selalu disayangi, dicintai, dan diingat karena kegeniusannya dan cintanya pada keluarga dan sesama"
Rasa duka itu juga datang dari Quincy Jones, rekan baik Ingram lewat media sosial. “Tidak ada kata yang dapat mengungkapkan kepedihan hati saya saat mendengar berita kepergian saudara saya, James Ingram. Dengan suara yang menggetarkan jiwa itu, James adalah keajaiban. Dia tidak ada tandingannya. Beristirahatlah dalam damai, saudaraku. Kau ada di hatiku selamanya," tulisnya.
Sejauh ini, media-media di Amerika belum ada yang mengetahui apa penyebab kematian James Edward Ingram. Namun kabar yang beredar menyebutkan, James Ingram meninggal dunia karena kanker otak.
Ingram mengawali kariernya dengan bergabung bersama band Revelation Funk. Musisi asal Ohio itu juga pernah menjadi pianis untuk musikus soul Ray Charles.
Popularitasnya semakinmemuncak saat ia ikut menyanyikan lagu Just Once dan Once Hundred Waysdalam album The Dude milik musisi R&B legendaris, Quincy Jones.
James Edward Ingram juga dikenal menulis lagu. Ia bahkan pernah menyumbang lagu untuk Raja Musik Pop Michael Jackson, yakni Pretty Young Thing.
Dilahirkan 16 Februari 1952 di Akron, Ohio, Amerika Serikat, James Edward Ingram selain penyanyi juga penulis lagu dan produser rekaman serta instrumentalis. Ia juga pernah menjadi pengisi suara lagu latar berjudul "Somewhere Out There" bersama Linda Ronstadt untuk film animasi "An American Tail" pada 1986.
Ia dua kali menjadi pemenang Grammy Award dan dua kali meraih nominasi Academy Award untuk Lagu Asli Terbaik. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Widodo Irianto |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |