Entertainment

Aktor Rudy Salam Meninggal Dunia di Usia 73 Tahun

Jumat, 18 November 2022 - 09:15 | 104.35k
aktor Rudy Salam. (Foto: TEMPO/Nurdiansah)
aktor Rudy Salam. (Foto: TEMPO/Nurdiansah)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Dunia seni peran Tanah Air berduka. Aktor senior Rudy Salam meninggal dunia pada Jumat (18/11/2022) pukul 06.04 WIB di RS Harum Sisma Medika, Jakarta Timur. Adik kandung Roy Marten itu meninggal dunia dalam usia 73 tahun.

Melalui unggahan di Instagramnya, Roy Marten menyampaikan kabar duka itu. 

"Tuhan yang memberi, Tuhan pula yang mengambil. Telah berpulang ke rumah Bapa di surga, tertidur dalam keabadian di tempat di mana tidak ada lagi penderitaan dan kesedihan kakakku yang tercinta Rudy Salam, kekallah kenanganmu," tulis Roy Marten.

Dalam unggahannya, Roy Marten juga menyertakan foto lawas saat berdua bersama Rudy Salam. Saat keduanya masih muda. Dalam foto itu, Roy dan Rudy yang memiliki selisih usia 4 tahun, tampak mengenakan kemeja putih.

Ungkapan duka cita juga mengalir dari unggahan keponakan mendiang Rudy Salam, Gading Marten. Di akun Instagramnya, Gading mengunggah foto lawas Rudy Salam. 

"Rest In Peace om Rudy Salam (emotikon menangis) Kekallah kenangannya, Tuhan kasihanilah. Yang tabah ya @runasalam @ramasalam_ @roymarten5213 @cde.salam," tulisnya.

Pengumuman wafatnya aktor Rudy Salam dari pihak keluarga disampaikan putri mendiang, Runa Salam. Melalui Instagram Story, Runa Salam mengabarkan jenazah ayahnya akan disemayamkan di Rumah Duka PGI Cikini, Jakarta.

"Tuhan yang memberi, Tuhan pula yang mengambil. Telah berpulang ke rumah Bapa di Surga, Suami/papa/opa dan saudara kami tercinta Rudi Salam pada hari Jumat 18 November 2022 jam 06.04 WIB di RS. Harum. tertidur di Rumah Bapa tempat di mana tidak ada kesakitan dan penderitaan. Kekallah Kenangannya. Disemayamkan di Rumah Duka PGI Cikini. Berita pemakaman akan menyusul," tulis Runa Salim.

Mendiang Rudy Salam meninggalkan istri, dua anak dan menantu, serta lima cucu. Bersama Istrinya Maria Gardena, Rudy Salam dikaruniai dua anak, yakni Runa Ricci Salam dan Rama Perkasa Salam.

Rudy Salam lahir di Salatiga, Jawa Tengah, pada 3 Desember 1948. Pria bernama lengkap Rudy Sutantio Abdul Salam itu berkarier dalam dunia seni peran sejak 1970-an. Puluhan film dibintanginya.

Beberapa film yang dibintangi di antaranya  Garis-Garis Hidup, Topan, Sejuta Serat Sutera, Detektif Partikelir Turun ke Jalan, Sundelbolong, Sejuta Duka Ibu, dan Rosita. Film terakhir yang dibintanginya adalah Siapa di Atas Presiden? (2014).

Rudy Salam juga bermain dalam sejumlah sinetron, antara lain Pernikahan Dini, Buku Harian Nayla, Mukjizat Itu Nyata, Candy, Namaku Mentari, Nikita, dan Kau yang Berasal dari Bintang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES