Entertainment

Bikin Konten di Pulau Komodo, Segini Harga yang Dibayar Ji Chang Wook

Minggu, 12 Mei 2024 - 11:21 | 77.24k
Ji Chang Wook saat berada di Pink Beach, Labuan Bajo, Pulau Komodo, Flores Barat, Nusa Tenggara Timur
Ji Chang Wook saat berada di Pink Beach, Labuan Bajo, Pulau Komodo, Flores Barat, Nusa Tenggara Timur
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Selama healing di Pulau Komodo, ternyata Ji Chang Wook juga bikin konten untuk YouTubenya. 

Sesuai dengan ketentuan yang berlaku, agensi Ji Chang Wook Spring Company juga harus membayar tarif video komersial. Tarif tersebut merupakan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP). 

Advertisement

Dikutip dari Detik, staf humas Balai Taman Nasional Komodo menyebutkan Spring Company membayar Rp 10 juta untuk video komersial. 

"Mereka syuting film komersial, bayar tarif pengambilan video Rp 10 Juta per paket," jelasnya dikutip Detik. 

Ji Chang Wook berizin melakukan syuting selama dua hari. Meski dua hari, pengambilan gambar dihitung satu paket karena yang dilakukan satu jenis kegiatan saja.

"Rp 10 juta (untuk dua hari) karena itu masih satu kegiatan. Satu perizinan satu kegiatan walaupun dua hari," imbuhnya.

Meski telah membayar tarif video, namun tim dari Ji Chang Wook tetap membeli tiket perorangan untuk masuk kawasan Taman Nasional Pulau Komodo. Sesuai tarif wisatawan asing yang berlaku, mereka harus membayar Rp150 ribu perorang dalam satu hari.

ji-chang-wooke0eb2e539a324336.jpg

Tak itu saja, agensi Ji Chang Wook juga wajib merogoh kocek untuk komponen tiket untuk beberapa aktivitas lainnya, seperti treking, snorkeling dan lainnya.

Beredar foto dan video di media sosial, bintang Healer itu memang menikmati liburannya di Labuan Bajo. Ia juga tampak selfie dan berenang di Pink Beach. Satu hal yang bikin  penggemar salfok, Ji Chang Wook berenang hanya menggunakan celana pendek dan bertelanjang dada. "Si cowok berkolor itu adalah Ji Chang Wook, hmm, melokal sekali," kata pengguna instagram. 

Melalui story instagramnya, ia juga mengunggah beberapa foto suasana hotel dengan langit yang bertabur bintang. "Langit berkedip," tulis cowok 36 tahun itu. 

Sebagai informasi Ji Chang Wook memang rajin mengunggah momen liburannya di YouTube pribadinya @jichangwook. Sebelum ke Indonesia, ia mengunggah kegiatan serunya di Swiss. 

Di Swiss ia menghadiri undangan dari salah satu merk jam tangan. Sembari itu ia menikmati suasana di Swiss. 

Sama seperti di Swiss, Ji Chang Wook ke Indonesia untuk menghadiri fansign yang digelar Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Republik dan Korea Creative Content Agency (KOCCA). Sembari itu ia membuat 'liburan' untuk kontennya nanti.  

Fansign Event with Ji Chang Wook merupakan salah satu agenda Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Republik Korea Selatan dalam mengenalkan budaya dan seni termasuk hiburan Korsel dalam proyek Hallyu Marketing. 

Fansign Event in Korea 360 di Lotte Kuningan Jakarta dilaksanakan hari ini. Selain fansign, pada kesempatan ini Ji Chang Wook juga akan melakukan prosesi peletakan handprinting di Collect Town korea 360. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES