Entertainment

Film Wolfs Ajang Reuni George Clooney dan Brad Pitt, Kapan Tayang?

Rabu, 04 September 2024 - 01:58 | 30.62k
Adegan dalam film Wolfs yang dibintangi George Clooney dan Brad Pitt
Adegan dalam film Wolfs yang dibintangi George Clooney dan Brad Pitt

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Film Wolfs baru saja tayang perdana di Venice International Film Festival 2024. Film bergenre thriller komedi itu kembali menyatukan dua aktor beken Hollywood George Clooney dan Brad Pitt

Bahkan penayangan perdana film Wolfs mendapat standing ovation selama empat menit. Setelahnya, Clooney dan Pitt berdansa bersama untuk merayakan kegembiraan. 

Advertisement

Chemistry keduanya nggak diragukan lagi ya. Film garapan sutradara John Watss itu menceritakan dua pesaing bernama Jack (Clooney) dan Nick (Pitt). Mereka adalah fixer atau agen swasta yang biasanya dikontrak untuk menangani kekacauan. 

film-Wolfs-b.jpg

Sinopsis 

Sebenarnya keduanya adalah pesaing yang enggan berkerja sama. Bahkan sebelumnya mereka pernah menjadi seteru. Namun karena misi baru itu, mereka  mau nggak mau harus bekerja sama. 

Sebagai seteru, tentu saja mereka nggak bisa kompak. Banyak perbedaan pendapat yang menyebabkan perdebatan dan tidak menemukan langlah startegis untuk menuntaskan misi. 

Namun dari situlah, aksi kocak terjadi. 

 

Apa misi Nick dan Jack?

Margaret (Amy Ryan) seorang jaksa wilayah yang menemukan seorang pria muda yang meninggal dunia di kamar hotel. 

Margaret langsung menghubungi Jack untuk "membereskan" situasi tersebut. Tujuannya untuk menghindari skandal yang bisa saja meluas ke publik. 

Nick tiba-tiba juga muncul di TKP yang sama. Nick ternyata dikontrak oleh pihak hotel tanpa sepengetahuan Margeret. Baik Jack maupun Nick mengklaim bahwa itu pekerjaannya, dan akan diselesaikan sendiri. 

Dari situlah akhirnya mereka mau nggak mau harus bekerja sama.

Tentang Wolfs

Jon Watss yang sukses dengan trilogi Spider-Man (yang dibintangi Tom Holland) menyajikan kisah thriller, drama sekaligus komedi dalam film Wolfs ini. Watss memang dikenal sebagai sutradara yang banyak memberikan kejutan di berbagai filmnya. 

Film yang akan tayang ppada 20 September ini juga makin dinantikan karena Wolfs menjadi ajang reuni George Clooney dan Brad Pitt. Chemistry keduanya sudah terekam baik dalam film saga Ocean's, seperti Ocean's Eleven (2001), Ocean's Twelve (2004), dan Ocean's Thirteen (2007).

Dua sabahat ini juga pernah membintangi Burn After Reading pada 2008. Setelahnya mereka tidak pernah kerja bareng lagi. 

Maka tak berlebihan jika film Wolfs ini menjadi ajang reuni George Clooney dan Brad Pitt. (*)

Video trailer taruh di bawah naskah, makasih 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES