Entertainment

Film Indonesia Tale of the Land Tayang Perdana di Busan International Film Festival 2024

Minggu, 06 Oktober 2024 - 01:32 | 85.25k
Poster film Tale of the Land
Poster film Tale of the Land
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Industri film Indonesia terus mendunia. Sudah banyak film Indonesia yang tayang secara global melalui festival film internasional. Yang terbaru ada film Tale of the Land yang tayang di Busan International Film Festival 2024. 

Film garapan sutradara Loeloe Hendra itu akan tayang pada program New Currents pada 2-11 Oktober. 

Advertisement

Film-Indonesia-b-1.jpg

Tale of the Land mengambil latar budaya suku Dayak di Kalimantan. Berkisah tentang May, seorang gadis Dayak. Setelah orang tuanya meninggal dunia karena konflik tanah, ia tinggal bersama kakeknya di rumah terapung.

Konflik itu meninggalkan trauma mendalam bagi May. Ia bahkan menderita sindrom yang aneh, selalu jatuh pingsan saat menginjakkan kaki ke daratan. 

Film Tale of the Land dibintangi oleh Shenina Cinnamon, Arswendy Beningswara, Angga Yunanda, Yusuf Mahardika, dan Bagus Ade Saputra. Belum diketahui kapan film ini tayang di bioskop. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES