Flash News

Sopir Ngantuk, Mobil Jazz Terjun ke Sungai

Rabu, 01 November 2023 - 21:39 | 36.75k
Kondisi mobil saat masih berada di dalam Sungai. (Foto: Polsek Kretek)
Kondisi mobil saat masih berada di dalam Sungai. (Foto: Polsek Kretek)

TIMESINDONESIA, BANTUL – Mobil Honda Jazz nomor polisi B 1448 VVL terjun ke Sungai di Jalan Parangtritis Km 22,7, Gadingharjo, Donotirto, Kretek Bantul, Rabu (1/10/2023) pagi. Beruntung kecelakaan tunggal ini tidak mengakibatkan korban jiwa. Para korban hanya mengalami luka ringan.

Kapolsek Kretek AKP Haryanto, mengatakan, insiden tunggal itu terjadi berawal ketika Mobil yang dikemudikan oleh Anaf (19) warga Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul melaju dari arah utara menuju selatan Parangtritis berkecepatan sedang.

Advertisement

Sesampainya di TKP (tempat kejadian perkara), mobil berpenumpang 3 orang masing-masing Ghea (23), Rohmad (26) dan Riyan (20) yang merupakan warga Kasihan itu, tiba tiba mengalami oleng yang mengakibatkan sopir tidak bisa menguasai kendaraannya hingga terjun ke sungai di sekitar lokasi.

Sementara itu, dari keterangan pengemudi, kejadian itu terjadi diduga karena dirinya tiba-tiba mengantuk yang menyebabkan hilang konsentrasi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES