Ada Promo Spesial Sambut Nataru di Montigo Resorts Seminyak Bali

TIMESINDONESIA, SEMINYAK – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2020 (Nataru), Montigo Resorts Seminyak Bali menyiapkan promo menarik bagi para wisatawan yang berkunjung ke Pulau Bali.
Terletak di jantung area Seminyak, Montigo Resort merupakan tempat yang tepat untuk memberikan kemudahan kepada para tamu untuk berlibur karena dekat dengan destinasi lainnya.
Advertisement
Saat Natal, resor ini telah menyiapkan set menu untuk makan siang dan malam yang dibuat khusus oleh tim TIIGO Restaurant. Set menu eksklusif untuk perayaan Natal 2019 yang mereka tawarkan berupa perpaduan makanan Western dan Asia.
Aneka sajian antara lain Roasted Marinated Turkey, Pan Seared Cod Fish Fillet, Grilled Australian Rib Eye Steak dan berbagai makanan penutup khas Natal yang yang tentunya menggugah selera.
Hanya dengan harga paket mulai dari Rp 300.000 net per orang, para tamu sudah dapat menikmati sajian set menu 4 course pada 24 dan 25 Desember 2019 di TIIGO Restaurant.
Malam tahun barunya pun tak kalah spesial. Mengusung konsep Disco Night, Montigo Resorts Seminyak menyiapkan makan malam buffet all you can eat dengan harga Rp 200.000 net per orang yang dimulai pukul 18.00 hingga 24.00 WITA pada 31 Desember mendatang.
Selama pesta, tamu akan disuguhkan beragam hiburan menarik, yakni DJ dan band akustik yang akan membawakan musik-musik hits disko di era 80 dan 90-an.
Bagi masyarakat yang tertarik dengan penawaran dan promo jelang Nataru ini bisa segera reservasi atau bisa mengakses informasi lebih lanjut mengenai Montigo Resorts Seminyak, melalui email ke [email protected], telepon ke (0361) 301 9888 atau melihat situs website di www.montigoresorts.com/Seminyak. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |
Sumber | : TIMES Bali |