Kala Cinta Menggoda, Lagu Hits Chrisye yang Diaransemen Ulang Noah

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Salah satu lagu hits almarhum Chrisye akan diaransemen ulang oleh band Noah. Kala Cinta Menggoda ciptaan Guruh Soekarno Putra, judul lagu yang dipilih Noah.
Ariel, vokalis Noah mengatakan aransemen baru ini memiliki konsep yang berbeda dengan versi aslinya.
Advertisement
“Lagu Kala Cinta Menggoda kita buat konsepnya beda dari versi aslinya, karena lirik lagunya menurut saya bisa mewakili dua keadaan perasaan yang berbeda. Jadi, kita ubah nuansa lagunya lebih fresh karena lagu itu sudah pernah hits," kata Ariel Noah.
Tak itu saja, Ariel mengaku Noah punya memiliki formula tersendiri dalam membawakan ulang karya-karya legendaris. Dari pengalaman yang sudah-sudah, mereka coba menerapkan formula di lagu recycle.
"Biasanya lagu yang pernah hits itu akan susah mengulang kesuksesan kalau dalam format yang sama. Kalau sebelumnya lagu ini dikemas lebih ceria, kali ini kita buat lagunya lebih mellow," ujarnya.
Lagu Kala Cinta Menggona versi Noah juga akan dibuat video klipnya. Noah menggandeng sutradara video klip Upie Guava. Lagi-lagi video klip juga akan dibuat berbeda.
Masih dalam masa pandemi covid- 19 maka seluruh proses pembuatan video klip digarap secara virtual di ruma masing-masing. Jadi tak ada pertemuan fisik antara Ariel, Lukman, dan David.
Meski berada di lokasi yang berbeda, klip yang disajikan memiliki output visual dan konsep yang mumpuni.
Ini merupakan bukti Noah tetap dapat berkarya meski dalam situasi pandemi.
Sebagai informasi, lagu Kala Cinta Menggoda juga menjadi salah satu bentuk partisipasi Noah terhadap album Puspa Ragam Karya Guruh Sukarno Putra yang dirilis oleh PT Musica Studio’s dan sudah beredar melalui gerai KFC seluruh Indonesia. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |