Gaya Hidup

M Bloc Space, Public Creative di Kota Jakarta

Senin, 09 November 2020 - 17:32 | 188.87k
Penampakan spot foto di area M Bloc Space. (Foto: Chatelia Noer Cholby/TIMES Indonesia)
Penampakan spot foto di area M Bloc Space. (Foto: Chatelia Noer Cholby/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketika menyusuri Kota Jakarta, rasanya lebih nikmat saat berjalan kaki dari trotoar ke trotoar lainnya di tengah Kota Jakarta, tepatnya M Bloc Space. Area publik kreatif seluas 6.500 meter persegi ini terletak di Jl. Panglima Polim No. 37, Jakarta Selatan.

Bangunan bergaya tahun 80-an tersebut dahulunya rumah para karyawan dan gudang produksi uang milik Percetakan Uang RI (Peruri). Kini seluruh bangunan tersebut disulap menjadi toko dan creative space.

Advertisement

M Bloc Space bagian depan terlihat beberapa toko produk lokal, cafe, dan pop culture. Suasana berbeda ditampilkan pada area Hall M Bloc Space, deretan sketsa aesthetic terpampang jelas. Tak lupa juga, area tersebut pun menjadi spot foto para pengunjung.

Penampakan spot foto b

"Ini kali pertama saya mengunjungi M Bloc Space, karena terkenal banyak spot foto aesthetic-nya. Selain itu, banyak karya-karya seni yang patut diapresiasi juga," ujar Thariq salah satu pengunjung M Bloc Space, Senin (9/11/2020)

Ketika memasuki area belakang M Bloc Space, pengunjung dimanjakan oleh mini panggung untuk live music. Alunan musik pop pun terdengar jelas di telinga. Pengunjung dapat menikmatinya dengan duduk di tangga.

Cahaya senja pun menembus area panggung tersebut, sehingga suasana santai terpancar. Duduk santai sembari menikmati kopi atau bersenda gurau bersama kawan dengan alunan musik.

Langkah kaki terus menyusuri area M Bloc Space, mata tertuju pada deretan dinding dengan berbagai gambar. Coretan di tembok tersebut bukan tindakan vandalisme, melainkan karya seni mural.

Area M Bloc Space ini memang hadir dengan berbagai spot foto aesthetic untuk para millenial. Sudut M Bloc Space ini pun merupakan public creative untuk para seniman berkumpul dan menampilkan kreativitas yang dimilikinya.

Penampakan spot foto c

Kondisi pandemi yang sedang terjadi membuat pihak M Bloc Space memperketat protokol kesehatan kepada setiap pengunjung. Sebelumnya, pengunjung diminta antre untuk melakukan pengecekan suhu dan pengisian buku tamu dengan menyertakan KTP.

"Sebelum masuk tadi diminta mencuci tangan terlebih dahulu. Lalu, kita dikasih nomor gitu buat data jumlah pengunjung," ungkap Chika salah satu pengunjung

Pengunjung pun tak perlu khawatir untuk berkunjung ke M Bloc Space. Pengunjung dapat menikmati sore ditemani alunan musik di tengah Kota Jakarta. Deretan spot aesthetic pun juga dapat diabadikan secara gratis. Yuk, kunjungi M Bloc Space dan cek selengkapnya di instagram @mblocspace!(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES