Doa Sebelum Masuk dan Keluar Kamar Mandi Beserta Adabnya

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Setiap perbuatan atau tindakan alangkah baiknya diiringi dan diakhiri dengan niat dan doa, agar Allah SWT melindungi dari hal-hal yang kurang baik dan juga agar dilancarkan dalam segala urusan. Oleh sebab itu membaca doa sebelum dan sesudah melakukan berbagai aktivitas sangat dianjurkan. Termasuk doa sebelum masuk dan keluar ke kamar mandi.
Seperti diketahui, kamar mandi dan WC adalah tempat yang kotor karena fungsinya untuk membuang hajat dan membersihkan diri dari berbagai macam najis. Jika anggota badan kita terkena najis, itu bisa menyebabkan ibadah shalat kita tidak diterima.
Advertisement
Maka, kita harus bersuci karena kesucian adalah adalah pengantar kita menuju shalat. Sedangkan kunci menuju surga adalah shalat, dan kuncinya shalat adalah dengan bersuci terlebih dahulu. Sesuai dengan hadist Rasulullah SAW:
عَنْ أَبِي الْمَلِيحِ عَنْ أَبِيهِ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لَا يَقْبَلُ اللَّهُ صَلَاةً بِغَيْرِ طُهُورٍ وَلَا صَدَقَةً مِنْ غُلُولٍ (رواه النسائي)
Dari Abil Malih dari bapaknya, ia berkata, Rasulullah saw. bersabda, “Allah tidak akan menerima salat dengan tanpa bersuci. Dan Allah tidak akan menerima sadaqah dari korupsi.” (HR. An-Nasa’i)
Oleh sebab itu kita dianjurkan menyucikan dan membersihkan anggota badan kita sebelum melaksanakan ibadah, dan kita dianjurkan menyucikan dan membersihkannya ditempat tertutup, yaitu didalam kamar mandi.
Doa akan masuk kamar mandi
اَللّٰهُمَّ اِنّىْ اَعُوْذُبِكَ مِنَ الْخُبُثِ وَالْخَبَآئِثِ
"Allahumma innii a’uudzubika minal khubutsi wal khabaaitsi.”
Artinya: Wahai Allah, sesungguhnya aku memohon perlindungan kepada-Mu dari (godaan) setan laki-laki dan setan perempuan.
Doa keluar kamar mandi
غُفْرَانَكَ الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِىْ اَذْهَبَ عَنّى اْلاَذَى وَعَافَانِىْ
"Ghufranaka. Alhamdulillahilladzi azhaba ‘annil adzaa wa’aafaanii."
Artinya: Dengan mengharap ampunan-Mu, segala puji milik Allah yang telah menghilangkan kotoran dari badanku dan yang telah menyejahterakan.
Adab di dalam kamar mandi
1. Membaca doa ketika masuk kamar mandi
Sebagaimana aktivitas lainnya yang kita lakukan ketika akan melakukan sesuatu, sebaiknya kita berdoa terlebih dahulu. Termasuk berdoa sebelum masuk kedalam kamar mandi.
2. Mendahulukan kaki kiri
Ketika memasuki kamar mandi atau toilet, hendaknya mendahulukan kaki kiri. Namun ketika keluar dari kamar mandi, hendaknya mendahulukan kaki kanan. Hal tersebut dikarenakan kamar mandi merupakan salah satu tempat yang kotor.
3. Tidak membawa benda bertuliskan asma Allah dan nabi
Ketika di dalam kamar mandi, hendaknya tidak membawa barang apapun yang melambangkan asma Allah atau sesuatu yang berhubungan dengan nabi dan rasul.
4. Tidak bersuci dengan tangan kanan
Dalam agama Islam, diketahui bahwa sebaik-baiknya hal dilakukan dengan menggunakan tangan kanan. Namun ternyata, dalam Islam mengajarkan bahwa ketika beristinja atau bersuci sebaiknya menggunakan tangan kiri.
5. Tidak bersuara di kamar mandi
Ketika kita dikamar mandi, terkadang tak sengaja bernyanyi. Namun ternyata, diam ketika berada dikamar mandi sangat dianjurkan.
6. Jangan berlama-lama di kamar mandi
Nabi Muhammad melarang kita berlama-lama di kamar mandi karena kamar mandi adalah tempat jin setan sehingga jin setan sangat suka menggoda manusia untuk berlama-lama di rumahnya.
Dari Zaid bin Arqam radhiyallahu anhu, Nabi Muhammad shallallahu alaihi wa sallam bersabda:
“Sesungguhnya kamar mandi ini dihadiri setan.(HR. Ahmad 19807, Abu Daud 6, dan dishahihkan Syuaib al-Arnauth).
7. Tidak menghadap kiblat
Ketika buang air, sebaiknya kita tidak menghadap kiblat. Hal ini pun diungkapkan dalam HR. Bukhori dan Muslim yang berbunyi:
"Jika kalian mendatangi jamban, maka janganlah kalian menghadap kiblat.”
8. Membaca doa waktu keluar dari kamar mandi
Jika masuk ke kamar mandi kita harus berdoa, maka setelah keluar dari kamar mandi pun kita juga harus berdoa.
Demikan doa masuk dan keluar kamar mandi/toilet beserta adabnya.
Demikian doa sebelum masuk dan keluar kamar mandi beserta adabnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ferry Agusta Satrio |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |