Baru Dibuka, Unwaha Jombang Diserbu Calon Mahasiswa

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Unwaha Jombang membuka pendaftaran mahasiswa untuk tahun akademik 2021/2022. Namun tidak disangka calon mahasiswa yang mendaftar sudah mencapai ratusan orang.
Berdasarkan database panitia Penerimaan mahasiswa Baru (PMB), pendaftar terbanyak masih didominasi Fakultas Agama Islam (FAI), dan disusul fakultas lainnya.
Advertisement
Ali Priyono selaku ketua PMB Unwaha Tambak Beras Jombang, jumlah pendaftar yang melonjak dibandingkan tahun-tahun sebelumnya bisa jadi disebabkan beberapa hal antara lain: 1) Prodi di Fakultas Agama Islam Unwaha terakreditasi baik sekali (B); 2) Ranking Unwaha yang terus meningkat berdasarkan klasterisasi Perguruan Tinggi yang dirilis oleh Kemendikbud RI; 3) Kerjasama Unwaha dengan dunia industri semakin memperbesar peluang lulusan memperoleh pekerjaan; dan 4) Fasilitas yang semakin baik dan memanjakan mahasiswa.
Pria yang akrab dipanggil Pak Alipri ini menjelaskan bahwa mahasiswa era milenium seperti saat ini selain mendambakan kuliah dengan fasilitas yang memadai juga membutuhkan jaminan pekerjaan setelah lulus.
Oleh karena itu, pemenuhan sarana prasarana di Unwaha menjadi daya tarik bagi calon mahasiswa, selain memperluas jaringan kerjasama dengan dunia industri untuk memperluas peluang tersedianya lapangan pekerjaan bagi lulusan.
Secara terpisah, Wakil Rektor Bidang Akademik Unwaha, Prof. Dr. H. Abdul Kholid Mas’ud menyampaikan bahwa saat ini Unwaha sedang menyelesaikan pembangunan pusat kajian Nahdlatul Ulama (NU) dan penambahan 30 ruang kelas dan laboratorium guna melengkapi kebutuhan sarana dan prasarana bagi mahasiswa Unwaha. Pembangunan pusat kajian NU diharapkan akan mendukung roadmap riset Unwaha yang bertekad meningkatkan kualitas NU.
Sementara itu, Rektor Unwaha, Anton Muhibuddin dalam pertemuannya dengan Inisiator Kiai Wahab Hasbullah Foundation (KWHF), Dr. KH. Hasib Wahab Hasbullah menegaskan bahwa pemberian beasiswa senilai kurang lebih Rp10 miliar bagi mahasiswa NU yang kuliah di Unwaha diharapkan akan meringankan beban mahasiswa. Sehingga mahasiswa cukup membayar Rp 8 sampai Rp 10 juta saja selama kuliah sampai lulus.
"Pemberian beasiswa ini yang terwujud berkat kerjasama semua pihak termasuk KWHF, dunia industri dan Unwaha sendiri masih akan dilanjutkan untuk tahun 2021 ini," jelas Kiai Hasib.
Penerimaan Mahasiswa Baru Unwaha Jombang hubungi: Herni: 0857-4958-1440 dan Munir 0858-5252-5956. http://pmb.unwaha.ac.id/ (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Dhina Chahyanti |
Publisher | : Rochmat Shobirin |