Indonesia Positif

Mengenal Itasha Besuki Community, Komunitas Otomotif Pecinta Anime yang Tampil di Mini Akiba Lippo Plaza Jember

Sabtu, 19 November 2022 - 18:00 | 108.29k
ITSUKI saat berpartisipasi dalam event Mini Akiba di Lippo Plaza Jember. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
ITSUKI saat berpartisipasi dalam event Mini Akiba di Lippo Plaza Jember. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JEMBER – Event jejepangan sudah tak asing lagi ditelinga masyarakat, terutama di Kabupaten Jember. Seperti halnya Mini Akiba, event besutan Lippo Plaza Jember yang juga turut dimeriahkan oleh beberapa komunitas jejepangan, salah satunya ITSUKI (Itasha Besuki Community). 

Komunitas ini bergerak dibidang otomotif yang kendaraan nya dihiasi dengan stiker dari karakter anime, manga, atau video game yang bisa disebut dengan itasha di Jepang.

Advertisement

Biasanya hobi ini digemari oleh para otaku (pecinta hobi jepang). ITSUKI sendiri merupakan komunitas itasha yang mencakup wilayah seTapal Kuda (Jember, Bondowoso, Banyuwangi, Situbondo, dan Besuki).

Hal tersebut diungkap Gigih Devanta, pembina ITSUKI kepada TIMES Indonesia. Menurutnya, komunitas tersebut tak jauh berbeda dengan komunitas otomotif lainnya seperti kopdar, touring, night ride, dan lain-lain. 

"Komunitas kita sendiri sebenarnya tidak terbuka di ranah masyarakat umum tetapi terbuka untuk para otaku saja. Jadi kita hanya membuka stand saja di event jejepangan seperti pada Mini Akiba di Lippo Plaza Jember beberapa waktu lalu," ujarnya. 

ITSUKI-gathering.jpg

Menurut Deva, syarat bergabung menjadi anggota ITSUKI sangat mudah, yakni hanya dengan mengikuti seluruh ketentuan ADRT dan memiliki kendaraan yang sudah beritasha.

"Kami merupakan komunitas otomotif yang berbeda dengan club motor, karena kami taat terhadap aturan lalu lintas dan tidak suka balap liar," ungkapnya. 

Sebagai salah satu komunitas yang turut memeriahkan event jejepangan di Lippo Plaza Jember, pembina ITSUKI mengaku senang bisa ikut andil dalam gelaran tersebut.

"Mini Akiba kemarin sangat seru dan ini pertama kalinya kami bisa bekerja sama dalam menyelenggarakan acara tersebut dengan pihak Lippo Plaza Jember," aku Deva. 

Tak berhenti sampai di Mini Akiba, Lippo Plaza Jember nantinya juga akan menggelar Great Akiba. Event tersebut juga disambut antusias oleh ITSUKI untuk saling bersinergi demi mensukseskan acara tersebut. 

"Kami sangat menantinya dan kami akan bekerjasama kembali dengan Lippo Plaza Jember sebagai panitia event tersebut untuk sama-sama mensukseskan acara tersebut sesuai dengan tujuan kita bersama, yaitu memajukan dan bersinergi dalam membangun akulturasi jejepangan di wilayah Tapal Kuda dan sekitarnya," pungkasnya. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Dody Bayu Prasetyo
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES