Indonesia Positif

Buka Festival Karapan Sapi, Gus Muhaimin Salut Ketangguhan Warga Madura

Minggu, 26 Februari 2023 - 13:17 | 55.53k
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin saat membuka Festival Karapan Sapi Gus Muhaimin The Next 2024, di Stadion Raden Panji Mohammad Noer di Kabupaten Bangkalan, Madura, Minggu (26/02/2023).
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin saat membuka Festival Karapan Sapi Gus Muhaimin The Next 2024, di Stadion Raden Panji Mohammad Noer di Kabupaten Bangkalan, Madura, Minggu (26/02/2023).

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin) membuka Festival Karapan Sapi Gus Muhaimin The Next 2024 di Stadion Raden Panji Mohammad Noer di Kabupaten Bangkalan, Madura, Minggu (26/2/2023). Karapan sapi bertajuk "Song Osong Lombhung dari Madura untuk Indonesia" tersebut diikui 48 peserta dari berbagai wilayah di Madura.

Dalam sambutannya, Gus Muhaimin menyampaikan rasa bangganya bisa hadir dan membuka langsung festival karapan sapi yang menjadi tradisi turun menurun masyarakat Madura. "Saya sampaikan terima kasih dan bangga atas pelaksanaan Festival Karapan Sapi Gus Muhaimin The Next 2024 ini. Semoga selain menyalurkan sportivitas olahraga dan hobi, festival ini juga melestarikan tradisi dan budaya Madura. Luar biasa bisa menyaksikan langsung karapan sapi ini," ungkapnya.

Gus Muhaimin menuturkan bahwa melalui ajang ini bisa melahirkan juara-juara baru. "Kita ingin saksikan prestasi dari sini. Semoga peserta bisa menikmati dan mendapatkan kebanggaaan atas prestasi yang dipupuk dan kembangkan," katanya.

Gus-Muhaimin.jpg

Selain itu, melalui ajang ini bisa menumbuhkan kebersamaan dan tali persaudaraan, serta mengokohkan tradisi turun temurun di Pulau Madura ini. "Acara ini bisa menumbuhkan kreasi kita tumbuh sebagai masyarakat sosial, tumbuh budayanya dan ekonominya. Kita harus terus produktif dan berinovasi memiliki kemampuan kreatif untuk mampu dan memiliki daya saing," ungkapnya.

Secara khusus, Gus Muhaimin juga menyampaikan rasa bangga dan kagumnya atas mental dan daya saing masyarakat Madura. "Masyarakat Madura ini terkenal tangguh dan inovatif. Kita saksikan di berbagai belahan Tanah Air masyarakat Madura menjnjukkan keberanian, sportivitas, daya tahan dan inovasi. Sportivitas ini yang harus terus kita jaga dan tumbuhkan," serunya.

Wakil Ketua DPR RI ini mengajak masyarakat Madura khususnya untuk terus menunjukkan kreativitas dan keberanian dalam menyongsong masa depan yang penuh dengan berbagai tantangan. "Dengan modal yang kita miliki, kita akan bisa menghadapi tantangan dan menjadi masyarakat yang maju, sejahtera dan bahagia dunia akhirat," katanya.

"Selamat bertanding dan bersaing semoga tradisi karapan sapi ini terus dilaksnaakan secara nasional dan menjadi kebanggaan Indonesia di mata negara-negara. Hidup karapan sapi, hidup Madura, hidup kita semua," katanya.

Dalam kesempatan itu, Gus Muhaimin juga menyerahkan secara simbolis hadiah berupa dua unit mobil, 4 sepeda motor dan tropi kejuaaraan.

Ikut mendampingi Gus Muhaimin Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar, Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid, Anggota Komisi V DPR RI Fraksi PKB Dapil Madura Ra Safiuddin Asmoro, Plt Bupati Bangkalan Mohni dan Bupati Pamekasan Badrut Tamam. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Haris Supriyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES